Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senyawa Polar: Definisi, Sifat, Ciri, dan Contohnya

Kompas.com - 31/03/2021, 13:58 WIB
Silmi Nurul Utami,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

Sumber Sciencing

KOMPAS.com - Senyawa polar adalah senyawa yang memiliki daerah muatan positif dan negatif yang berbeda (pengkutuban muatan), sebagai hasil ikatan dengan atom seperti nitrogen, oksigen, atau belerang.

Senyawa polar yang terbentuk akibat adanya suatu ikatan antara electron pada unsur-unsurnya. Hal ini terjadi karena unsur yang berikatan tersebut mempunyai nilai keelektronegatifan yang berbeda.

Air adalah contoh senyawa polar. Atom oksigen dalam molekul air memiliki elektronegatifitas yang lebih besar dari pada atom hydrogen yang terikat secara kovalen, menghasilkan pergeseran dipol di mana ikatan tersebut berbobot positif pada ujung hydrogen.

Baca juga: Menentukan Kadar Masing-Masing Unsur dalam Senyawa Aspirin C9H8O4

Pergeseran muatan listrik dalam molekul menghasilkan struktur yang seimbang secara elektrik secara keseluruhan dengan bentuk bengkok nonlinier.

Bentuk molekul sama pentingnya dengan muatan yang terkait dengan setiap ujung saat menentukan apakah sebuah molekul polar atau bukan.

Ciri-ciri senyawa polar dapat dilihat seperti: 

 

  1. Dapat larut dalam air dan pelarut polar lain
  2. Memiliki kutub positif dan kutub negatif akibat muatan elektron yang tidak merata
  3. Memiliki pasangan elektron bebas
  4. Memiliki ikatan kovalen antara setiap atom dalam molekul

Sifat senyawa polar

Dilansir dari Sciencing, senyawa polar memiliki beberapa sifat, yaitu:

  1.  Senyawa polar memiliki muatan positif dan negatif parsial
  2. Saat berikatan, atom dapat saling berbagi electron atau kovalen atau melepaskan elektron atau ionik
  3. Perbedaan anatar molekul polar dan nonpolar ditentukan oleh vektor muatan parsial yang dihasilkan dari setiap ikatan

Baca juga: Cara Menentukan Bentuk Molekul Senyawa SO3

 

Contoh senyawa polar

 

Molekul polar mengandung ikatan ionik atau kovalen polar, berikut contoh-contohnya:

  1. Air (H2O)
  2. Amonia (NH3)
  3. Sulfur Dioksida (SO2)
  4. Hidrogen Sulfida (H2S)
  5. Karbon Monoksida (CO)
  6. Ozon (O3)
  7. Asam Hidroflorik (HF) dan semua molekul dengan atom H tunggal
  8. Etanol (C2H6O) dan semua alcohol dengan atom OH di ikatan akhirnya
  9. Sukrosa (C12H22O11) dan semua gula dengan grup OH
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Skola
30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

Skola
Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Skola
Jenis-jenis Kelompok Sosial Tidak Teratur

Jenis-jenis Kelompok Sosial Tidak Teratur

Skola
Serat Wulangreh Pupuh Megatruh

Serat Wulangreh Pupuh Megatruh

Skola
Pengertian Paguyuban beserta Jenis dan Contohnya

Pengertian Paguyuban beserta Jenis dan Contohnya

Skola
Fakta dari Serat Wulangreh

Fakta dari Serat Wulangreh

Skola
4 Faktor Pendorong Interaksi Sosial

4 Faktor Pendorong Interaksi Sosial

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com