Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menulis Application Letter dalam Bahasa Inggris

Kompas.com - 13/10/2020, 13:00 WIB
Risky Guswindari ,
Arum Sutrisni Putri

Tim Redaksi

3. Structure (Struktur)

 

Terdapat struktur umum yang biasa digunakan untuk menulis application letter seperti yang dikutip dari The Balance Careers, yaitu:

  • Contact information (kontak informasi)

Bagian ini berisi informasi pelamar yang berupa nama, alamat, nomor telepon, serta alamat email. Jika ditulis tangan, maka informasi penerima surat juga perlu disebutkan.

  • Salutation (salam)

Gunakan salam yang baik seperti Dear Mr./Mrs./Ms… atau Dear Sir or Madam.

  • Body letter (badan surat)

Jelaskan maksud penulisan surat dalam badan surat. Tuliskan posisi apa yang ingin dilamar dan dari mana mengetahui iklan pekerjaan itu. Kemudian jelaskan hal-hal penting seperti keterampilan atau pengalaman yang dimiliki.

Lanjutkan dengan menjelaskan kontribusi apa yang bisa diberikan kepada perusahaan. Terakhir tulis secara ringkas bahwa kalian bersedia untuk pembicaraan lebih lanjut dengan melakukan wawancara. Mencantumkan informasi di mana kalian bisa dihubungi.

  • Closing (penutup)

Pada bagian penutup, gunakan kata-kata seperti Best Regards, Sincerely, Yours sincerely, atau Regards.

  • Signature (tanda tangan)

Jika surat ditulis tangan, maka bubuhkan tanda tangan di atas nama terang. Jika diketik, scan tanda tangan kemudian letakkan di bagian yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com