Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerak Spesifik Gaya Dada

Kompas.com - 09/10/2020, 15:45 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri ,
Ari Welianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Olahraga renang tidak terlalu sulit untuk dilakukan, asalkan bisa menguasai teknik atau gaya berenang yang baik dan benar.

Salah satu teknik atau gaya renang yang cukup mudah untuk dipelajari adalah gaya dada atau yang lebih dikenal sebagai gaya katak (breaststroke).

Posisi kaki ketika berenang dalam gaya dada ini mirip seperti katak. Hal ini merupakan salah satu alasan mengapa gaya dada juga sering disebut sebagai gaya katak.

Gerak Spesifik Gaya Dada

Dalam renang gaya dada juga memilik gerak spesifik yang harus dipahami dan diperhatikan sebelum mempelajari gaya tersebut. 

Baca juga: Gerak Spesifik Gaya Punggung

Posisi tubuh, seperti kepala, tangan dan kaki menghadap ke air.

Sama seperti gaya renang lainnya, gaya dada juga mengandalkan kekuatan tangan serta kaki untuk mendorong tubuhnya di air.

Berikut merupakan penjelasan dari gerak spesifik gaya punggung, yang dikutip dari Swimming.org serta Openfit.com:

  • Posisi tubuh harus sejajar dengan bagian wajah menghadap ke air.
  • Bagian telapak tangan harus mengarah ke air dan letakkan kedua tangan menyatu di depan dada. Posisi jari mengarah ke air dan bukan ke tubuh.
  • Gerakkan lengan serta luruskan ke depan tubuh.
  • Putar sedikit bagian telapak tangan ke arah luar (posisi ibu jari sedikit mengarah ke bawah).
  • Jaga agar posisi lengan tetap lurus di depan tubuh, lalu perlahan geser ke samping hingga posisi tangan dan tubuh membentuk huruf Y.
  • Saat akan mulai berenang, tekuk kedua siku yang berada di depan tubuh dan gerakkan dua tangan ke belakang. Setelah itu tangan direntangkan kembali.
  • Posisi kaki lurus serta menyatu. Tekuk kedua lutut sehingga posisinya mengarah ke samping.
  • Rentangkan dan pisahkan kedua kaki sehingga membentuk huruf V, setelah itu rapatkan kembali kedua kaki agar kembali ke posisi semula.

Baca juga: Peraturan Perlombaan Renang Berdasarkan Jenis Gaya

Sistem pernapasan dalam gaya dada atau katak, dilakukan dengan mengangkat kepala agar muncul ke permukaan air. 

Ilustrasi renang gaya dadakemdikbud Ilustrasi renang gaya dada

Hal ini dilakukan bersamaan dengan menekuk kedua siku tangan yang berada di depan tubuh ke arah belakang.

Pada saat yang bersamaan gerakan tangan dan kaki yang ditekuk lalu direntangkan akan mendorong tubuh ke depan. Sehingga perenang bagian kepala bisa diangkat ke permukaan air untuk bernapas.

Saat sampai di ujung kolam dan hampir menyentuh dinding, putarlah tubuh dengan merentangkan tangan lalu lakukan jungkir balik agar posisi kaki menyentuh dinding kolam.

Kemudian dorong tubuh ke air dengan menggunakan dinding kolam sebagai pijakan, sambil meletakkan kedua tangan di depan dada.

Gaya dada atau gaya katak (breaststroke) mengandalkan kekuatan tangan dan kaki untuk mendorong tubuh serta untuk bernapas.

Baca juga: Kisah Penjaga Kolam Renang Tambah Penghasilan lewat Ternak Ikan Cupang Saat Pandemi Covid-19

Pastikan untuk selalu melakukan pemanasan sebelum berenang agar tangan serta kaki tidak keram.

Dilansir dari Dawley Heritage, Matthew Webb adalah orang pertama yang menggunakan gaya dada ketika berenang.

Matthew juga merupakan orang pertama yang berenang di Selat Inggris. Matthew Webb pertama kali memenangkan kejuaraan renang di Inggris, pada 1879.

Gerakan renang gaya menyerupai katak yang sedang berenang, sehingga gaya ini sering disebut dengan gaya katak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

Skola
Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Skola
Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com