Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Mawar Berduri?

Kompas.com - 11/04/2020, 20:00 WIB
Arum Sutrisni Putri

Penulis

KOMPAS.com - Bunga mawar adalah salah satu bunga terindah di dunia yang memiliki aroma harum dan menjadi simbol cinta dan persahabatan.

Tetapi, tahukah kamu di balik keindahannya, tanaman mawar penuh duri?

Duri mawar

Mengutip Wonderopolis, orang Amerika Asli menemukan fosil mawar tertua pada deposit batu tulis di Florissant, Colodaro. Para ilmuwan yang percaya fosil mawar itu berusia 35 juta tahun.

Sejumlah ahli memperkirakan saat ini terdapat lebih dari 30.000 varietas mawar di seluruh dunia. Warna bunga mawar beraneka ragam antara lain merah, merah muda, kuning, putih bahkan hitam.

Hampir semua jenis mawar memiliki duri atau thorn dalam bahasa Inggris. Tetapi ahli botani menyebutnya prickles (tusukan) yaitu tonjolan tajam yang melapisi sebagian besar batang mawar.

Baca juga: Bunga di Pemakaman

Bedanya, duri adalah batang daun yang termodifikasi atau bagian dari daun, sedangkan prickles tumbuh dari epidermis atau korteks.

Semak-semak yang biasanya ditumbuhi bunga mawar benar-benar berbahaya sebab berduri. Apalagi bagi mereka yang tertarik dengan keindahan bunga mawar dan ingin memetiknya.

Namun tidak semua mawar memiliki duri. Kebanyakan memang mawar mempunyai duri tetapi beberapa varietas mawar tanpa duri.

Beberapa varietas mawar tanpa duri ini memiliki jarak duri lebih sedikit daripada mawar biasa.

Jenis mawar tanpa duri ini bagus untuk ditanam di sepanjang jalan setapak atau di kebun yang menjadi tempat bermain anak-anak.

Baca juga: Mengapa Kucing Takut Mentimun?

Mekanisme pertahanan

Alasan ilmiah mengapa bunga mawar mempunyai duri adalah karena fenomena duri ini sebagai mekanisme pertahanan alami tanaman.

Mawar adalah sasaran umum bagi lebah dan serangga lain yang membantu penyerbukan karena aroma bunga yang harum.

Meski aroma mawar terutama untuk menarik serangga, hewan herbivora lain juga tertarik oleh baunya dan ingin memakan semak mawar.

Adanya duri pada semak mawar akan menghalau hewan-hewan yang mencoba memakan tanaman mawar karena rasa sakit yang ditimbulkan duri tajam.

Baca juga: Apakah Sapi Bisa Berenang?

Duri pada semak mawar berkembang sebelum bunga mekar. Sebagai pertahanan kuncup dan mawar muda yang mungkin dimakan binatang, sebelum bunga menyebarkan seruk sari dengan bantuan serangga.

Mawar yang memiliki aroma paling kuat memungkinkan memiliki duri terpanjang dan paling tajam untuk melindungi diri dari perhatian hewan herbivora.

Selain mawar, pertahanan alami berupa duri terdapat pada tanaman bugenvil, pyracanthas, raspberry dan lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Apa Itu Dampak Afektif, Kognitif, dan Konatif Komunikasi?

Apa Itu Dampak Afektif, Kognitif, dan Konatif Komunikasi?

Skola
Perbedaan Singkatan dan Akronim, Apa Sajakah Itu?

Perbedaan Singkatan dan Akronim, Apa Sajakah Itu?

Skola
7 Ciri-ciri yang Dimiliki Planet Mars

7 Ciri-ciri yang Dimiliki Planet Mars

Skola
Kelangkaan: Pengertian dan Contohnya

Kelangkaan: Pengertian dan Contohnya

Skola
Proses Terjadinya Hubungan Sosial Secara Asosiatif

Proses Terjadinya Hubungan Sosial Secara Asosiatif

Skola
Dampak Positif Hubungan Sosial

Dampak Positif Hubungan Sosial

Skola
Gejala Sosial Akibat Pengaruh Perubahan Sosial

Gejala Sosial Akibat Pengaruh Perubahan Sosial

Skola
Gejala Sosial Akibat Pengaruh Perkembangan Zaman

Gejala Sosial Akibat Pengaruh Perkembangan Zaman

Skola
Ciri-ciri Hubungan Sosial Individu dan Kelompok

Ciri-ciri Hubungan Sosial Individu dan Kelompok

Skola
Identitas Individu dan Kelompok

Identitas Individu dan Kelompok

Skola
Fungsi Manajemen dalam Kegiatan Sekolah

Fungsi Manajemen dalam Kegiatan Sekolah

Skola
Konsep Manajemen: Unsur dan Tingkatan

Konsep Manajemen: Unsur dan Tingkatan

Skola
30 Contoh Kalimat Asking, Giving, and Refusing Permission

30 Contoh Kalimat Asking, Giving, and Refusing Permission

Skola
Koperasi: Ciri, Prinsip, dan Peran

Koperasi: Ciri, Prinsip, dan Peran

Skola
Proses Pembaruan Kebudayaan dan Faktornya

Proses Pembaruan Kebudayaan dan Faktornya

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com