Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Berdirinya PBB

Kompas.com - 31/01/2020, 16:30 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

KOMPAS.com - Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) atau United Nations (UN) adalah organisasi negara-negara terbesar di dunia.

Namun, PBB bukanlah organisasi internasional pertama yang dibuat. Dikutip dari Encyclopaedia Britannica (2015), PBB berdiri pada 24 Oktober 1945.

Sebelumnya sudah ada Liga Bangsa-bangsa (LBB) atau League of Nations yang didirikan pada 1919. LBB dibubarkan pada 1946, setelah PBB lahir.

Latar belakang lahirnya PBB

LBB yang berdiri lebih dulu, kesulitan menghadapi konflik dunia setelah Perang Dunia I. Perang Dunia II tetap terjadi dan tak bisa dihentikan.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Lahirnya Persatuan Bangsa-Bangsa

Menjelang berakhirnya PD II, negara-negara kubu Sekutu sepakat membentuk organisasi global yang menangani urusan antarnegara.

Usulan ini pertama disampaikan oleh Presiden Amerika Serikat Franklin D Roosevelt dan Perdana Menteri Inggris Winston Churchill ketika menandatangani Piagam Atlantik pada Agustus 1941.

Nama "United Nations" tadinya dipakai untuk melawan negara yang bertentangan dengan kubu Sekutu. Musuh sekutu yakni Jerman, Italia dan Jepang.

Pada 1 Januari 1942, 26 negara menandatangani Declaration by United Nations, yang berisi tujuan perang negara-negara Sekutu.

AS, Inggris, dan Uni Soviet merancang struktur dan fungsi PBB. Tiga negara itu atau kerap disebut "Big Three" adalah pemrakarsa yang kerap berbeda pendapat.

Baca juga: Indonesia Dukung Upaya Penghapusan Hak Veto di PBB

Uni Soviet meminta keanggotaan individu dan hak voting bagi negara-negara republiknya. Sementara Inggris meminta kepastian agar koloninya tidak dikendalikan PBB.

Ada juga perbedaan pendapat soal sistem pemungutan suara yang digunakan di Dewan Keamanan. Kelak, lahir "Hak Veto" yang mengistimewakan negara-negara pendiri PBB.

Proses berdirinya PBB

Langkah awal dalam melahirkan PBB berlangsung pada 21 Agustus sampai 7 Oktober 1944. Dalam Konferensi Dumbarton Oaks di Washington DC, para diplomat tiga negara (AS, Inggris, Uni Soviet) bertemu dengan diplomat China.

Negara empat besar atau "Big Four" ini merumuskan tujuan, struktur, fungsi, namun masih berselisih pendapat soal pemungutan suara.

Para pemimpin negara Big Three pendiri PBB (dari kiri ke kanan): Perdana Menteri Inggris WInston Churchill, Presiden Amerika Serikat Franklin D Roosevelt, dan Pemimpin Uni Soviet Josef Stalin dalam Konferensi Yalta yang digelar pada Februari 1945. National Archives and Records Administration Para pemimpin negara Big Three pendiri PBB (dari kiri ke kanan): Perdana Menteri Inggris WInston Churchill, Presiden Amerika Serikat Franklin D Roosevelt, dan Pemimpin Uni Soviet Josef Stalin dalam Konferensi Yalta yang digelar pada Februari 1945.
Kemudian pada Konferensi Yalta, pertemuan tiga negara di Krimea pada Februari 1945 melahirkan dasar PBB.

Baca juga: Pencapaian dan Tugas Indonesia sebagai Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB

Roosevelt, Churchill, dan pemimpin Uni Soviet, Josef Stalin menyapakati sistem pemungutan suara. Mereka juga setuju PBB akan meneruskan kerja dan mandat LBB.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

Skola
Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Skola
Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com