Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Hotel dan Karakteristiknya

Kompas.com - 27/12/2019, 15:00 WIB
Arum Sutrisni Putri,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

Hotel bintang adalah hotel yang telah memenuhi kriteria penilaian penggolongan kelas hotel bintang satu, dua, tiga, empat dan bintang lima.

Hotel bintang memiliki penggolngan kelas hotel, yaitu:

  1. Hotel bintang satu
  2. Hotel bintang dua
  3. Hotel bintang tiga
  4. Hotel bintang empat
  5. Hotel bintang lima
  • Hotel Nonbintang

Hotel Nonbintang adalah hotel yang tidak memenuhi kriteria penilaian penggolongan kelas hotel sebagai hotel bintang satu.

Hotel nonbintang tidak memiliki penggolongan kelas hotel dan dapat disebut sebagai hotel melati.

Baca juga: Tahun Baru di Yogyakarta, 9 Paket Hotel Tahun Baru 2020 di Yogyakarta

Karakteristik hotel

Terdapat beberapa karakteristik tertentu yang membedakan hotel dengan industri lainnya.

Berikut ini beberapa karakteristik hotel:

  1. Industri perhotelan adalah industri padat modal yang diklasifikasikan sebagai padat karya serta sarana mengelola modal ventura besar dan memerlukan banyak pekerja.
  2. Dipengaruhi oleh keadaan dan perubahan ekonomi, politik, sosial, budaya dan keamanan di lokasi hotel tersebut berada.
  3. Memproduksi dan memasarkan produknya berkaitan dengan tempat di mana layanannya dibuat.
  4. Beroperasi selama 24 jam per hari tanpa hari libur untuk memberikan pelayanan kepada pelanggan hotel dan masyarakat luas.
  5. Memperlakukan pelanggan seperti raja sekaligus sebagai mitra bisnis karena layanan hotel bergantung pada jumlah pelanggan yang menggunakan fasilitas hotel.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com