Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Organ Gerak Manusia dan Fungsinya

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Muaro Jambi, Jambi 

KOMPAS.com - Salah satu ciri dari makhluk hidup adalah bergerak. Untuk dapat bergerak, manusia akan memanfaatkan alat gerak yang ada di tubuh mereka.

Alat gerak pada manusia terdiri dari alat gerak aktif  yaitu otot, dan alat gerak pasif  yaitu tulang. Keduanya akan saling bekerja sama agar manusia dapat bergerak dalam aktivitas sehari-hari. Berikut penjelasannya: 

Alat gerak aktif (otot)

Otot adalah jaringan di dalam tubuh manusia yang berfungsi sebagai alat gerak aktif untuk membantu tulang agar dapat bergerak. Tanpa otot tubuh manusia tidak akan dapat bergerak.

Berdasarkan jenisnya, otot dibedakan menjadi tiga, yaitu otot polos, otot jantung, dan otot lurik.

Otot polos

Otot polos adalah jaringan yang terbentuk oleh sel-sel otot yang bentuknya seperti gelondong yang bagian ujungnya cenderung meruncing dan memiliki satu inti sel.

Otot polos biasanya berada pada bagian usus, saluran peredaran darah, dan otot di saluran kemih.

Otot jantung

Otot jantung adalah otot yang bekerja secara terus menerus tanpa henti. Otot jantung terletak pada dinding jantung yang berfungsi dalam memompa darah ke seluruh tubuh.

Otot jantung bekerja dibawah kesadaran manusia. Saraf yang memengaruhi otot jantung adalah saraf simpatik dan parasimpatik.

Otot lurik

Otot lurik disebut juga sebagai otot rangka karena otot ini melekat pada rangka tubuh manusia. Dinamakan otot lurik karena terlihat berlapis garis gelap dan terang pada serabut otot. Otot ini bekerja secara sadar sesuai dengan perintah otak. 

Alat gerak pasif (tulang)

Tulang adalah rangka yang tersusun membentuk tubuh manusia maupun hewan. Tanpa tulang, sistem gerak manusia tidak akan sempurna.

Tulang berfungsi untuk menegakkan tubuh, melindungi organ-organ tubuh yang penting seperti jantung dan paru-paru, serta sebagai tempat melekatnya otot.

Macam-macam tulang pada manusia adalah sebagai berikut:

Rangka kepala (tengkorak)

Rangka kepala berfungsi melindungi otak dan pembentuk struktur wajah manusia. Rangka kepala meliputi tulang-tulang tengkorak wajah dan tulang pelindung otak yang terdiri dari:

Rangka badan 

Rangka badan adalah sekumpulan tulang yang menentukan bentuk tubuh manusia. Tulang yang menyusun rangka badan adalah:

  • Tulang belakang yang terdiri dari tujuh ruas tulang leher, 12 ruas tulang punggung, lima ruas tulang pinggang, lima ruas tulang kelangkang, dan empat ruas tulang ekor.
  • Tulang rusuk terdiri dari tujuh pasang tulang rusuk sejati, tiga pasang tulang rusuk palsu, dan dua pasang tulang rusuk melayang
  • Tulang dada terdiri dari tiga bagian, yaitu tangkai atau hulu, badan, dan taju pedang. Tulang dada merupakan tempat melekatnya tulang rusuk bagian depan
  • Tulang gelang bahu terdiri dari sepasang tulang belikat dan sepasang tulang selangka
  • Tulang gelang panggul terdiri dari dua tulang usus, dua tulang duduk, dan dua tulang kemaluan.

Rangka anaggota gerak

Rangka anggota gerak pada manusia terdiri dari anggota gerak bagian atas (sepasang tangan) dan anggota gerak bagian bawah (sepasang kaki).

Rangka anggota gerak berbentuk pipa beruas-ruas yang berfungsi sebagai pendukung terjadinya pergerakan pada tubuh manusia.

Tulang anggota gerak atas terdiri dari tulang lengan atas, tulang hasta, tulang pengumpil, tulang pergelangan tangan, tulang telapak tangan, dan tulang ruas-ruas jari.

Tulang anggota gerak bawah terdiri dari tulang paha, tulang kering, tulang betis, tulang tempurung lutut, tulang telapak kaki, dan tulang ruas-ruas jari.

https://www.kompas.com/skola/read/2022/06/28/160000269/organ-gerak-manusia-dan-fungsinya

Terkini Lainnya

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Mengenal 5 Bahaya Penyalahgunan Narkoba

Skola
Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Isi Serat Wulangreh Pupuh Dhandhanggula

Skola
30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

30 Contoh Penggunaan Gerund dalam Kalimat Bahasa Inggris

Skola
Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Makna Serat Wulangreh Pupuh Pangkur

Skola
Jenis-jenis Kelompok Sosial Tidak Teratur

Jenis-jenis Kelompok Sosial Tidak Teratur

Skola
Serat Wulangreh Pupuh Megatruh

Serat Wulangreh Pupuh Megatruh

Skola
Pengertian Paguyuban beserta Jenis dan Contohnya

Pengertian Paguyuban beserta Jenis dan Contohnya

Skola
Fakta dari Serat Wulangreh

Fakta dari Serat Wulangreh

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke