Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Turun Hujan Saat Cuaca Panas, Kenapa Bisa Terjadi? Ini Penjelasan Sains

Kompas.com - 05/02/2022, 19:02 WIB
Zintan Prihatini,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Hujan biasanya terjadi ketika langit gelap atau awan menutupi cahaya matahari sehingga tampak mendung. Namun, pernahkah Anda melihat hujan turun saat matahari sedang bersinar terang atau saat cuaca panas?

Di Indonesia, hujan saat cuaca panas biasa disebut dengan hujan poyan.

Banyak orang yang mengaitkan fenomena hujan tapi panas tersebut dengan berbagai hal, termasuk anggapan bahwa hyena sedang melahirkan, perkawinan rubah, terdapat lubang di langit, bahkan adanya kematian.

Sebenarnya, mengapa fenomena hujan saat panas bisa terjadi?

Dilansir dari The New York Times, Rabu (21/6/2017) hujan yang turun ketika panas bisa disebut dengan sun showers atau hujan matahari.

Akan tetapi, dalam panduan American Meteorological Society ungkapan tersebut tidak dapat ditemukan, lantaran fenomena hujan ini tidak memiliki istilah yang spesifik.

Baca juga: Penyebab Hujan Lebat Disertai Angin Kencang di Yogyakarta adalah Awan Cumulonimbus

 

Penyebab hujan saat cuaca panas

Dijelaskan ilmuwan di North Carolina State University, Gary Lackmann penyebab hujan saat cuaca panas, sebenarnya adalah hujan yang terjadi karena kondisi mendung sebagian atau awan pecah. Hal tersebut dapat disebabkan berbagai faktor yang berbeda.

Menurutnya, hujan saat cuaca panas dapat terjadi selama musim semi dan musim panas di berbagai wilayah di seluruh dunia.

Hujan itu memicu suhu untuk mendorong kolom udara agar bergerak secara vertikal, lalu naik dengan cepat di beberapa tempat dan turun di tempat lainnya.

Kemudian, udara akan mendingin dan membuat uap air di dalamnya mengembun agar memungkinkan awan dan hujan berkembang.

Sebaliknya, udara di kolom yang tenggelam akan menekan awan, menciptakan area langit cerah di antara hujan yang mengakibatkan terjadinya sun shower.

Kendati demikian, Lackmann menuturkan Anda tidak dapat melihatnya hujan saat cuaca panas apabila matahari tepat di atas kepala.

Baca juga: Cuaca di Indonesia: Potensi Curah Hujan pada 19-24 Januari 2022

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com