KOMPAS.com - Kucing adalah salah satu hewan peliharaan yang memiliki berbagai macam tingkah laku unik.
Hal tersebut pun kerap mengundang pertanyaan bagi pemiliknya, misalnya kenapa mata kucing menyala saat gelap.
Tak sedikit dari kita yang mengaitkan kemampuan kucing mengeluarkan cahaya atau sinar dari matanya saat kondisi gelap dengan hal-hal supranatural, seperti kucing sedang melihat hantu.
Faktanya, ada beberapa alasan ilmiah yang ada di balik pancaran sinar di mata mereka. Nah, untuk mengetahui penyebab mata kucing bersinar, serba-serbi hewan kali ini akan membahasnya.
Baca juga: Kucing Lacak Lokasi Pemiliknya Hanya dari Suara
Melansir Hills Pet, Rabu (5/2/2020), mata kucing yang menyala disebabkan oleh cahaya yang masuk, lalu memantulkan tapetum lucidum. Tapetum lucidum sendiri merupakan bahasa Latin yang berarti “lapisan yang bersinar”.
Tapetum adalah lapisan sel reflektif, yaitu cahaya yang dipantulkan kemudian dipantulkan kembali ke retina kucing. Proses ini menciptakan penampilan bercahaya serta membantu hewan melihat lebih baik dalam gelap.
"Banyak hewan yang kita lihat, terutama yang keluar pada malam hari, memiliki permukaan reflektif khusus tepat di belakang retina mereka," ujar dokter mata hewan di Colorado State University Dr Cynthia Powell seperti dilansir dari NPR, Jumat (31/10/2008).
Sejumlah besar hewan memiliki tapetum lucidum, termasuk rusa, anjing, sapi, kuda, dan musang.
Namun, tidak semua mata binatang bersinar dengan warna yang sama. Ini karena zat seperti riboflavin atau zinc dalam tapetum hewan berbeda.
Powel menyebut, pigmen di dalam retina juga memengaruhi kondisi tersebut. Selain itu, dia menambahkan bahwa usia dan faktor lain juga dapat mengubah warna, bahkan dua anjing dari spesies yang sama dapat memiliki mata yang bersinar dengan warna yang berbeda.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.