Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Kasus Probable Covid-19? Sering Tak Tercatat Dalam Data Kematian

Kompas.com - 28/07/2021, 21:20 WIB
Bestari Kumala Dewi

Penulis

Sumber CDC,WHO
-

Apa itu kasus probable?

Melansir Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), kasus Covid-19 dapat diklasifikasikan dalam tiga kategori, yaitu kasus suspek Covid-19, kasus probable Covid-19, dan kasus terkonfirmasi Covid-19.

- Kasus suspek Covid-19

Ketika seseorang mengalami gejala Covid-19 (seperti demam, batuk, sakit tenggorokan, dan pilek), memiliki riwayat kontak dengan orang terkonfirmasi Covid-19 atau probable, serta menderita infeksi saluran pernapasan gejala berat tanpa penyebab spesifik.

- Kasus probable Covid-19

Kasus probable Covid-19 adalah jika seseorang belum menjalani tes konfirmasi Covid-19, tetapi memiliki tes antigen positif dan berisiko tinggi untuk terinfeksi Covid-19, seperti tenaga kesehatan.

Selain itu ada keriteria klinis, seperti gejala infeksi saluran pernapasan berat, sesak napas, bahkan hingga meninggal dunia, tanpa ada hasil tes yang memastikan positif Covid-19.

- Kasus terkonfirmasi Covid-19

Disebut terkonfirmasi Covid-19, ketika telah dilakukan tes konfirmasi virus melalui swab tenggorokan, swab hidung, atau tes air liur dan spesimen tersebut dinyatakan positif SARS-CoV-2, yaitu virus penyebab Covid-19.

Selain WHO, CDC juga merekomendasikan, setiap kematian yang masuk dalam klasifikasi kasus probable Covid-19 harus disertakan dalam data jumlah kasus. Begitu juga dengan kematian pada kasus terkonfirmasi Covid-19.

Baca juga: Angka Kematian Covid-19 di Indonesia Naik, Apa yang Harus Dilakukan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber CDC,WHO
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com