Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Manfaat Kacang Hijau, Bisa Turunkan Kolesterol hingga Tekanan Darah

Kompas.com - 10/05/2021, 18:50 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.comKacang hijau merupakan jenis kacang-kacangan yang memiliki gizi seimbang dan lengkap.

Vitamin, mineral, dan enzim bermanfaat menjadikan kacang hijau sebagai bagian penting dari makanan sehat.

Menurut United States Department of Agriculture (USDA), 100 gram kacang hijau rebus mengandung 7 gram protein, 19,15 gram karbohidrat, dan 7,6 gram serat makanan.

Dilansir dari Medical News Today, 11 Januari 2019, kacang hijau memiliki sifat antioksidan, antijamur, antiinflamasi, dan antimikroba yang sangat bermanfaat untuk kesehatan.

Selengkapnya, berikut adalah manfaat kacang hijau untuk kesehatan, dilansir dari Healthline, 25 Juli 2018.

Baca juga: Studi: Manfaat Kacang untuk Kualitas Sperma, Bikin Lebih Subur

1. Mengurangi risiko penyakit kronis

Kacang hijau mengandung banyak antioksidan sehat, termasuk asam fenolik, flavonoid, asam caffeic, asam sinamat, dan lain-lain.

Studi tabung reaksi menemukan, antioksidan dalam kacang hijau dapat menetralkan kerusakan radikal bebas yang terkait dengan pertumbuhan kanker di sel paru-paru dan perut.

2. Menurunkan kolesterol

Kadar kolesterol yang tinggi dikaitkan dengan risiko penyakit jantung. Menariknya, penelitian menunjukkan bahwa kacag hijau mampu menurunkan kadar kolesterol jahat.

Tinjauan terhadap 26 penelitian meneukan, mengonsusi satu porsi kacang hijau secara signifikan menurunkan kadar kolesterol jahat.

3. Menurunkan tekanan darah

Tekanan darah tinggi adalah masalah kesehatan yang serius karena meningkatkan risiko penyakit jantung.

Baca juga: Bisakah Penyakit Alzheimer Didiagnosis dengan Selai Kacang?

Kacang hijau yang merupakan sumber potasium, magnesium, dan serat dapat membantu menurunkan tekanan darah.

Studi telah mengaitkan masing-masing nutrisi tersebut dengan berkurangnya risiko tekanan darah tinggi.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com