Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Manfaat Buah Naga untuk Kesehatan yang Telah Terbukti

Kompas.com - 07/05/2021, 16:32 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.comBuah naga merupakan buah yang bisa ditemukan di wilayah tropis di seluruh dunia.

Pada awalnya, buah naga tumbuh di Meksiko Selatan dan Amerika Selatan. Baru di awal abad ke-19, Prancis membawanya ke Asia Tenggara.

Dari luar, buah naga tampak memiliki “sisik” besar seperti sisik naga. Warna kulitnya merah dengan “sisik” hijau yang membuat tampilannya terlihat unik.

Daging buah naga ada yang berwarna ungu dan putih. Biji-biji kecil pada dagingnya memberikan tekstur yang unik saat disantap.

Selain dimakan segar, buah naga juga bisa dibuat smoothies, jus, dan pelengkap yogurt atau oatmeal.

Baca juga: 5 Manfaat Buah Tin, Tingkatkan Kesehatan Pencernaan hingga Anti Kanker

Dilansir dari WebMD, 24 Juni 2020, dalam satu porsi buah naga, terdapat 102 kalori, 2 gram protein, 22 gram karbohidrat, 5 gram serat, dan 13 gram gula.

Selain itu, terdapat pula kandungan 100 IU vitamin A, 4 mg vitamin C, 31 mg kalsium, 1 gram zat besi, dan 68 mg magnesium.

Manfaat buah naga untuk kesehatan

Dilansir dari Healthline, 23 Mei 2018, buah naga memiliki manfaat kesehatan yang melimpah dengan kandungan nutrisinya yang beragam.

Berikut adalah manfaat buah naga untuk kesehatan, mulai dari melawan penyakit kronis hingga

1. Melawan penyakit kronis

Buah naga mengandung beberapa jenis antioksidan yang ampuh melawan radikal bebas, seperti vitamin C, betalains, dan karotenoid.

Baca juga: 3 Jenis Buah-buahan yang Dibutuhkan untuk Menurunkan Berat Badan

Studi menunjukkan, konsumsi makanan tinggi antioksidan dapat membantu mencegah penyakit kronis, seperti penyakit jantung, diabetes, kanker, dan artritis.

Perlu dicatat bahwa antioksidan bekerja maksimal jika dimakan secara alami dari makanan segar, bukan dalam bentuk suplemen.

2. Kaya akan serat

Serat makanan merupakan karbohidrat yang tidak dapat dicerna dan memiliki banyak manfaat kesehatan potensial.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com