Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/01/2021, 16:37 WIB
Gloria Setyvani Putri

Penulis

Sumber WebMD

KOMPAS.com - Orang-orang di seluruh dunia minum teh. Varietas teh pun ada banyak, dari teh putih hingga hitam, teh hijau hingga oolong.

Apa pun varietasnya, semua teh secara alami memiliki zat peningkat kesehatan yang disebut flavonoid dalam jumlah tinggi.

Zat ini membantu menurunkan peradangan dan melindungi tubuh dari penyakit jantung dan diabetes.

Tapi bisakah teh membantu menurunkan berat badan?

Baca juga: Alasan Berat Badan Naik Drastis Saat Liburan dan Cara Menurunkannya

Dilansir WebMD, meminum secangkir teh setiap hari tidak akan menurunkan berat badan.

Namun, beberapa penelitian menunjukkan bahwa teh dapat membantu menurunkan berat badan dalam jumlah kecil jika diimbangi dengan menerapkan diet dan olahraga.

Dan pertimbangkan hal ini, jika Anda mengganti mocha latte dengan secangkir teh yang ditambah lemon, Anda bisa memangkas hampir 300 kalori dari total harian Anda.

Teh memiliki jenis flavonoid yang disebut katekin yang dapat meningkatkan metabolisme dan membantu tubuh memecah lemak lebih cepat.

Kafein yang terkandung dalam banyak teh dapat meningkatkan penggunaan energi, menyebabkan tubuh membakar lebih banyak kalori.

Kedua senyawa ini mungkin bekerja paling baik untuk menurunkan berat badan.

Setelah berat badan Anda turun, teh dapat membantu mempertahankan boboy tubuh dengan mencegah perlambatan metabolisme yang biasa terjadi setelah berat badan berkurang beberapa kilogram.

Semua jenis teh berasal dari daun yang sama - Camellia sinensis.

Tetapi daunnya diproses dengan cara yang berbeda dan setiap teh memiliki sedikit perbedaan. Berikut ulasannya:

1. Teh hitam atau black tea

Teh hitam adalah jenis teh yang sering disajikan di restoran Cina dan digunakan untuk membuat es teh.

Halaman:
Sumber WebMD
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com