Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simbiosis Komensalisme: Pengertian dan Contoh

KOMPAS.com – Simbiosis merupakan hubungan antara dua organisme yang berbeda. Hubungan ini dapat menguntungkan kedua pihak atau hanya menguntungkan bagi salah satunya.

Terdapat lima jenis simbiosis, yakni simbiosis mutualisme, simbiosis parasitisme, simbiosis komensalisme, simbiosis predasi, dan simbiosis kompetisi.

Berbagai jenis simbiosis tersebut dapat ditemukan di lingkungan sekitar, misalnya di ekosistem laut dengan organisme yang sangat beragam.

Simbiosis komensalisme

Mengutip National Geographic, simbiosis komensalisme adalah hubungan atau interaksi atau satu spesies hidup dengan spesies lain sebagai inangnya.

Dalam simbiosis komensalisme, spesies yang menjadi inang tidak mendapatkan keuntungan, tetapi juga tidak dirugikan oleh hubungan tersebut.

Spesies yang mendapatkan manfaat dari simbiosis komensalisme mungkin memperoleh nutrisi, tempat berlindung, atau penggerak dari spesies inangnya.

Sementara itu, spesies inang tidak mengalami perubahan atau mendapatkan sesuatu dari interaksi komensalisme ini.

Contoh simbiosis komensalisme

Contoh simbiosis komensalisme adalah teritip dengan paus bungkuk. Teritip mendapatkan keuntungan dengan menempel pada paus bungkuk karena mamalia laut tersebut akan membawa mereka ke perairan yang kaya akan plankton.

Sementara itu, paus bungkuk tidak mendapatkan keuntungan dari teritip, tetapi juga tampaknya tidak dirugikan.

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, contoh lain simbiosis komensalisme adalah remora yang menunggangi hiu dan ikan lainnya.

Remora telah berevolusi dengan struktur piringan penghisap, berbentuk oval datar, yang menempel pada tubuh inangnya.

Remora dan ikan hiu adalah contoh simbiosis komensalisme karena remora mendapatkan makanan sisa dari hiu, sedangkan inangnya tersebut tidak dirugikan maupun diuntungkan.

https://www.kompas.com/sains/read/2022/07/02/180100123/simbiosis-komensalisme--pengertian-dan-contoh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke