Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menakjubkan, Nebula Amerika Utara Tertangkap Lensa Lapan di Kupang

KOMPAS.com - Pemandangan indah dari Nebula Amerika Utara (NGC 7000) tertangkap layar di langit utara Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Gambar yang tertangkap layar oleh M Rayhan dari Planetarium dan Observatorium Jakarta, bersama MD Danariantor dari BPON Lapan, merupakan komposit citra observasi selama 4 jam 40 menit.

Gambar yang tampak tersebut menampilkan daerah Nebula Amerika Utara yang diambil pada panjang gelombang H-alpha, O III dan S II di Balai Pengelola Observatorium Nasional, Kupang.

Kepala Bidang Diseminasi Pusat Sains Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Emanuel Sungging menjelaskan, Nebula Amerika Utara (NGC 7000) merupakan daerah tempat kelahiran bintang yang berada di sekitar ekor Rasi Cynus, rasi angsa di langit utara.

"Nebula itu seperti awan, tapi terseusun dari debu dan gas, dan bisa terionisasi saking panasnya (ditunjukkan dengan warna-warni)," kata Emanuel kepada Kompas.com, Senin (21/9/2020).

Nebula ini adalah nebula emisi yang terbentuk dari sekumpulan awan dan debu molekuler yang terpendarkan akibat ionisasi pada wilayah H II.

Gas hidrogen ini terionisasi oleh radiasi bintang muda yang sangat panas.

Di atasnya, terdapat nebula berwarna gelap yang menyembunyikan bintang yang menjadi tengah dari seluruh pendaran nebula.

Emanuel mengatakan, karena bintang muda itu bersembunyi di balik ekor angsa (Dinding Cygnus) maka awan molekuler kosmis berpendar redup di langit utara.

Bintang ganda muda sumber cahaya nebula di Kupang

Sementara itu, bintang muda yang meradiasi awan dan menyebabkan nebula tersebut juga diketahui lokasinya yaitu J20555125+4352246.

Lokasi bintang ini disinyalir menjadi sumber tenaga pendaran cahaya nebula ini.

Bintang ini merupakan bintang ganda muda dengan kelas spektrum O3 dan O8 yang temperaturna mencapai 40.000K.

Namun, karena bersembunyi di balik awan debu yang rapat, sinar dari bintang tersebut terhambur hingga nampak redup dan kemerahan.

https://www.kompas.com/sains/read/2020/09/21/180200523/menakjubkan-nebula-amerika-utara-tertangkap-lensa-lapan-di-kupang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke