Diguncang Gempa M 6,7, Patung Gorila Batu Secret Zoo Roboh

Kompas.com - 10/04/2021, 17:24 WIB
Andi Hartik,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Jawa Timur Park Group, salah satu wahana wisata terbesar di Kota Batu, Jawa Timur, ikut terdampak gempa magnitudo 6,7 pada Sabtu (10/4/2021).

Patung gorila atau king kong yang ada di Batu Secret Zoo, Jatim Park 2 roboh.

"Iya mas. King Kong-nya roboh," kata Manager Marketing and Public Relations Jawa Timur Park Group Titik S. Ariyanto melalui pesan singkat.

Baca juga: Dampak Gempa Malang di Jember, 15 Rumah Rusak


Berdasarkan foto yang beredar, patung besar itu rusak di bagian atas. Bagian kepala patung itu rusak.

"Kerusakannya seperti di foto mas. Tidak ada korban, Alhamdulilah," jelasnya.

Belum ada laporan kerusakan lagi akibat kejadian gempa tersebut. Titik mengatakan, wahana wisata lainnya yang ada di bawah Jawa Timur Park Group, aman.

"Sementara laporan dari Predator (Predator Fun Park), Musang (Museum Angkut), Eco (Eko Green Park), Jatim Park 1, Museum Tubuh, Baloga (Batu Love Garden), aman," jelasnya.

Baca juga: BPBD Malang: Kerusakan akibat Gempa Tersebar di 10 Kecamatan

Diketahui, gempa yang terjadi di laut selatan Malang mengguncang sejumlah daerah di Jawa Timur, Sabtu (10/4/2021) sekitar pukul 14.00 WIB.

Guncangan akibat gempa merusak sejumlah bangunan di berbagai tempat.

Halaman:

Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com