Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ambisi Bikin BSD City Kota Pintar Terintegrasi, Sinarmas Gandeng Microsoft

Kompas.com - 13/04/2023, 11:36 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sinarmas Land akan memanfaatkan ekosistem teknologi Microsoft untuk mengembangkan kota mandiri di area pengembangan perusahaan di Indonesia, dimulai dari BSD City.

Hal ini dilakukan demi mempercepat agenda transformasi BSD City menjadi integrated smart city (kota pintar terintegrasi).

Group CEO Sinarmas Land Michael Widjaja menyampaikan, dalam upaya untuk mentransformasi township menjadi kota pintar, perusahaan menggandeng mitra-mitra terbaik di bidangnya.

"Microsoft sebagai salah satu tech giant (teknologi besar) di dunia pun turut mendukung inisiatif ini," ucap Michael dalam rilis, Kamis (13/4/2023).

Baca juga: Astra Property Makin Progresif, Gandeng Raksasa Sinarmas Bangun Perumahan 

Penggunaan teknologi Microsoft tentu akan mempercepat transformasi BSD City dan township lainnya dalam menyediakan pelayanan masyarakat dan infrastruktur publik yang lebih canggih.

Kerja sama ini diimplementasikan melalui empat pilar. Pertama, mengembangkan pondasi digital yang modern dan aman di Sinarmas Land melalui pemanfaatan Infra Security, Data Lake, dan Sentiment Analysis.

Kemudian, ada App Modernization yang meliputi Citizen Genome, Citizen Experience, dan Operational Excellent, untuk memastikan aplikasi yang digunakan dan dikembangkan oleh Sinarmas Land mampu melayani kebutuhan konsumen secara optimal.

Selanjutnya, teknologi Smart Building yang meliputi Smart X, Digital Twin, hingga Sustainability.

Terakhir, teknologi Microsoft juga akan digunakan pada Command Control yang meliputi pengawasan lalu lintas dan keamanan di sekitar kota mandiri BSD City, Drainage Control.

Tujuannya, untuk mengantisipasi jumlah debit air dalam waduk, hingga Field Security untuk mengelola dan mengamankan akses terhadap data pengembangan di lapangan.

Kami sangat senang dapat mendukung Sinar Mas Land dengan ekosistem teknologi Microsoft seperti Microsoft Azure, Azure OpenAI Service, dan Microsoft 365," kata Presiden Direktur Microsoft Indonesia Dharma Simorangkir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com