JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyelesaikan pekerjaan fisik venue kejuaraan dunia Perahu Motor Formula 1 (F1) atau dikenal dengan F1H2O di Danau Toba, Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
Menjelang F1H20 yang digelar 24 Februari 2023-26 Februari 2023, progres pekerjaan kini sudah tembus 99,97 persen.
Per 18 Februari 2023, progres pekerjaan finishing (penyelesaian) menyisakan pembersihan area, perapian atap Sopo Batak, dan fasilitas toilet.
Artikel tersebut menjadi berita terpopuler dalam kanal Properti Kompas.com edisi Rabu (22/2/2023).
Lantas, berapa Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang dihabiskan untuk membangun venue F1H20?
Selengkapnya baca di sini Tinggal Dibersihkan, Venue F1H20 di Danau Toba Beres Dibangun
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono memastikan Jakarta tetap berkembang meskipun ibu kota akan pindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
"Walaupun IKN bakal pindah ke Kalimantan, Jakarta tidak ditinggal begitu saja," ucap Basuki di Jakarta pada Senin (20/2/2023).
Ini salah satunya diwujudkan lewat pembangunan sejumlah infrastruktur air penunjang kebutuhan masyarakat Jakarta.
Lalu, infrastruktur air apa saja yang hadir di Jakarta pada masa mendatang?
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.