JAKARTA, KOMPAS.com - PT Waskita Toll Road (WTR) berhasil mencatatkan peningkatan jumlah volume lalu lintas (lalin) di ruas–ruas tol miliknya selama periode Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.
Dilansir dari rilis yang diterima Kompas.com, Kamis (5/1/2023), ruas tol yang mengalami peningkatan signifikan di antaranya Ruas Tol Pemalang–Batang, Pasuruan–Probolinggo (Paspro), Kayu Agung–Palembang–Betung (Kapal Betung), Bekasi–Cawang–Kampung Melayu (Becakayu), Ciawi–Sukabumi (Bocimi), dan Krian–Legundi–Bunder–Manyar (KLBM).
Berdasarkan rekapan laporan Lalin Harian Rata–rata (LHR) periode 22 Desember 2022–3 Januari 2023, volume kendaraan di keenam ruas tol tersebut meningkat pesat jika dibandingkan dengan periode Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.
Peningkatan LHR di Ruas Tol Pemalang–Batang mencapai 33,14 persen, Ruas Tol Paspro sebesar 26,18 persen, Ruas Tol Kapal Betung sebesar 15,74 persen, Ruas Tol Bocimi sebesar 11,75 persen, Ruas Tol KLBM sebesar 36,16 persen.
Sementara itu, Ruas Tol Becakayu mengalami peningkatan LHR yang sangat drastis yaitu mencapai 102,61 persen, di mana peningkatan tersebut merupakan dampak positif dari dioperasikannya beberapa akses baru.
Yaitu, On Ramp Prumpung, On Ramp Casablanca, Seksi 1A Koneksi Wiyoto–Wiyono, dan Off Ramp Jatiwaringin.
Juga ditambah dengan beroperasi secara fungsional Seksi 2A dan 2A Ujung (Jakasampurna-Margajaya) yang berkontribusi menambah trafik Ruas Becakayu selama periode Natal dan Tahun Baru.
Baca juga: Rencana Proyek Tol Lingkar Solo, Ditentang Tiga Bupati hingga Dipertanyakan Pakar
Selama periode Natal dan Tahun Baru, WTR melalui Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yang dimiliki mengoperasikan beberapa akses ruas tol secara fungsional dalam rangka mendukung kelancaran lalin.
Sejumlah ruas tol yang beroperasi secara fungsional pada periode 23 Desember 2022 hingga
3 Januari 2023 di antaranya Ruas Tol Cigombong–Cibadak (Bocimi) Seksi 2 dan Ruas Tol Becakayu Seksi 2A dan 2A Ujung.
Sementara itu, Junction Wringinanom di Ruas Tol KLBM juga dioperasikan secara fungsional selama 4 hari mulai dari 31 Desember 2022-3 Januari 2023.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.