Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Ingin Nikmati Malam Tahun Baru di TMII? Pengunjung Wajib Bayar Tiket Masuk Rp 50.000

Kompas.com - 30/12/2022, 12:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (TWC) menetapkan harga tiket masuk Taman Mini Indonesia Indah (TMII) sebesar Rp 50.000 pada malam Tahun Baru 2023, 31 Desember 2022.

Harga tersebut lebih mahal dibandingkan harga tiket masuk normal yang hanya dibanderol Rp 25.000 per orang.

Punya wajah baru, TMII kini telah bertransformasi menjadi kawasan yang smart dengan memanfaatkan platform digital, salah satunya pembelian tiket dapat dilakukan melalui laman resmi tamanmini.com

Saat malam Tahun Baru, TMII akan beroperasi lebih lama daripada hari biasa untuk menemani pengunjung menikmati momen penutupan tahun 2022 hingga pukul 24.00 WIB.

Baca juga: Akhir Pekan Habiskan Waktu di Museum Transportasi TMII, Ada Apa Saja?

Direktur Utama TWC, Edy Setijono mengatakan, TMII merupakan bagian dari ekosistem pariwisata yang dikelola.

"Karena itu, kami memastikan secara keseluruhan destinasi wisata yang dikelola mengedepankan keberlanjutan sekaligus memiliki layanan pengunjung yang setara," tutur dia dalam rilis, Jumat (30/12/2022).

Langkah antisipasi juga turut diambil untuk kawasan wisata selain TMII seperti Taman Wisata Candi Borobudur, Candi Prambanan, dan Keraton Ratu Boko.

Baca juga: Akhir Pekan Habiskan Waktu di Museum Transportasi TMII, Ada Apa Saja?

Edy menuturkan, TWC bekerjasama dengan berbagai pihak termasuk TNI dan Polri, khususnya Polres Magelang, untuk pengamanan eksternal.

Kemudian, Palang Merah Indonesia (PMI) untuk kesiagaan tenaga media dan juga Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Magelang dan Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) untuk mengatur arus kedatangan dari arah Palbapang, Blondo, Sleman dan Kulonprogo.

TMII juga menggandeng Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam menyelenggarakan event pergantian malam tahun baru 2023.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta Andhika Permata, Pemprov DKI Jakarta berharap kolaborasi seperti ini dapat terus terjalin untuk menghasilkan program-program yang bermanfaat bagi seluruh masyarakat.

Baca juga: Renovasi TMII Resmi Rampung, Apa Saja yang Berwajah Baru?

"Kami berharap dengan penyelenggaraan pagelaran tutup tahun ini dapat dimanfaatkan oleh semua masyarakat untuk memotivasi diri agar menjadi pribadi yang lebih baik ke depannya," pungkas Andhika.

 
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Mimpi Jadi 'Kampung Batik', Kades Pematangjohar Terbitkan Perdes Khusus Batik

Mimpi Jadi "Kampung Batik", Kades Pematangjohar Terbitkan Perdes Khusus Batik

Kawasan Terpadu
Wamen ATR/BPN Raja Juli Serahkan 10 Sertifikat Wakaf di Lamongan

Wamen ATR/BPN Raja Juli Serahkan 10 Sertifikat Wakaf di Lamongan

Berita
Jangan Salah! Ini Cara Memilih Kuas Berkualitas untuk Proyek Pengecatan Rumah

Jangan Salah! Ini Cara Memilih Kuas Berkualitas untuk Proyek Pengecatan Rumah

Tips
Telan Rp 1,2 Triliun, Jalan Perbatasan Negara di Papua Sudah Mulus 944 Kilometer

Telan Rp 1,2 Triliun, Jalan Perbatasan Negara di Papua Sudah Mulus 944 Kilometer

Berita
Lagi Cari Apartemen dekat Pusat Hiburan di Kemayoran? Ini Pilihannya

Lagi Cari Apartemen dekat Pusat Hiburan di Kemayoran? Ini Pilihannya

Apartemen
Ingin Aplikasikan Cat Rumah Minimalis Pakai Alat Semprot? Ini Keuntungannya

Ingin Aplikasikan Cat Rumah Minimalis Pakai Alat Semprot? Ini Keuntungannya

Tips
Pilihan Warna Cat Rumah Minimalis Ini Bikin Dapur Anda Terlihat Lebih Besar

Pilihan Warna Cat Rumah Minimalis Ini Bikin Dapur Anda Terlihat Lebih Besar

Tips
Waktu Terbaik untuk Mengaplikasikan Cat Rumah Minimalis Pada Bagian Eksterior

Waktu Terbaik untuk Mengaplikasikan Cat Rumah Minimalis Pada Bagian Eksterior

Tips
Demi HUT RI, Kereta Cepat Jakarta-Bandung Batal Diresmikan Juli 2023

Demi HUT RI, Kereta Cepat Jakarta-Bandung Batal Diresmikan Juli 2023

Berita
Jelang Mudik Lebaran, Tol Japek II Selatan Difungsikan Lagi

Jelang Mudik Lebaran, Tol Japek II Selatan Difungsikan Lagi

Berita
Kini Jakarta-Bandung Telah Dihubungkan Rel Kereta Cepat

Kini Jakarta-Bandung Telah Dihubungkan Rel Kereta Cepat

Berita
Melonjak 103 Persen, Pendapatan Agung Podomoro Jadi Rp 8,66 Triliun

Melonjak 103 Persen, Pendapatan Agung Podomoro Jadi Rp 8,66 Triliun

Berita
Cara Taipan Michael Widjaja Hadapi 'Tech Winter' dan Membawa BSD City Bersaing dengan Jakarta

Cara Taipan Michael Widjaja Hadapi "Tech Winter" dan Membawa BSD City Bersaing dengan Jakarta

Figur
Rusun Sentra Mulya Jaya di Jaktim Diresmikan, Sewanya Rp 10.000 Per Bulan

Rusun Sentra Mulya Jaya di Jaktim Diresmikan, Sewanya Rp 10.000 Per Bulan

Hunian
Basuki Minta Proyek Tol Cisumdawu Dipercepat, Harus Tersambung Cipali Sebelum Lebaran

Basuki Minta Proyek Tol Cisumdawu Dipercepat, Harus Tersambung Cipali Sebelum Lebaran

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+