Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Harga Naik, Intip Pilihan Rumah Murah di Bali Berikut Ini (II)

Kompas.com - 26/12/2022, 12:00 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Provinsi Bali tercatat mengalami kenaikan harga rumah pada kuartal III-2022 yang mencapai 11,68 persen.

Capaian tersebut menempatkan Bali di peringkat kedua sebagai provinsi dengan kenaikan harga rumah tertinggi menurut House Price Index (HPI) BTN.

Terdapat sejumlah pengembangan rumah subsidi di Bali yang telah terdaftar dalam Sistem Informasi Kumpulan Pengembang (Sikumbang).

Berikut 10 pilihan rumah murah di Bali. Bagian pertama artikel ini bisa Anda baca melalui tautan berikut Sebelum Harga Naik, Intip Pilihan Rumah Murah di Bali Berikut Ini (I)

6. Nadi Sari Utama

Perumahan ini berlokasi di Tangguwisia, Seririt, Kabupaten Buleleng yang dikembangkan oleh PT Danta Putra Sejahtera.

Masih tersedia 27 unit rumah subsidi seharga Rp 168 juta untuk luas bangunan 33 meter persegi dan luas lahan 65 meter persegi.

7. Griya Maha Panji

Dikembangkan oleh PT Pacung Indo Jaya, perumahan ini berlokasi di Sukasada, Panji, Kabupaten Buleleng.

Terdapat 21 unit rumah subsidi dengan 7 lainnya terjual seharga Rp 168 juta untuk luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

8. Permai Lestari Tejakula

Berlokasi di Tejakula, Tejakula, Kabupaten Buleleng, perumahan ini dikembangkan oleh PT Pacung Permai Letari.

Tersedia 28 rumah murah dengan 7 unit lain terjual seharga Rp 168 juta untuk luas bangunan 36 meter persegi dan luas lahan 71 meter persegi.

9. Perumahan Permai Lestari Banyuning

Perumahan ini dikembangkan oleh PT Pacung Permai Letari, perumahan ini berlokasi di Banyuning, Buleleng, Kabupaten Buleleng.

Masih tersedia 15 unit rumah subsidi dengan 36 lain terjual seharga Rp 168 juta untuk luas bangunan 33 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

10. Tembok Permai Residence

Perumahan ini berlokasi di Tembok, Tejakula, Kabupaten Buleleng yang dikembangkan oleh PT Shankara Pro Utama.

Tersisa 30 unit rumah subsidi dengan 6 lainnya terjual seharga Rp 168 juta untuk luas bangunan 32 meter persegi dan luas lahan 100 meter persegi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com