Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tingkatkan Pendapatan, LRT Palembang Ajak MRT Jakarta Berkolaborasi

Kompas.com - 18/08/2022, 15:00 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumatera Selatan resmi berkolaborasi dengan PT MRT Jakarta.

Melansir laman resmi MRT Jakarta, Kamis (18/8/2022), kerja sama ini dilakukan untuk meningkatkan pendapatan penjualan tiket (farebox) dan selain penjualan tiket (non-farebox) di LRT Palembang.

"Dengan semangat membangun negeri dari sektor transportasi publik, PT MRT Jakarta bekerja sama dengan teman-teman dari LRT Palembang untuk bersama-sama memajukan sistem kereta api ringan di Palembang yang telah beroperasi sejak 2018 lalu," kata Direktur Operasi dan Pemeliharaan MRT Jakarta Muhammad Effendi.

Dalam kerja sama ini, MRT Jakarta mengirimkan 3 orang ahli pengembangan bisnis tiket dan non-tiket.

Selain itu, juga disediakan 2 orang advisor bidang pengembangan bisnis tiket dan non-tiket serta peningkatan angka keterangkutan.

Baca juga: Kontrak Diteken, Proyek MRT Harmoni-Mangga Besar Dimulai

Terdapat beberapa lingkup pekerjaan dalam langkah kerja sama ini, meliputi pengembangan dan optimalisasi pendapatan tiket dan non-tiket, serta pengembangan strategi guna meningkatkan angka keterangkutan (ridership) dan bisnis.

Kemudian juga akan dilakukan pendampingan teknis, alih ilmu pengetahuan (knowledge transfer), dan evaluasi serta dukungan sumber daya manusia (SDM).

Direncanakan kerja sama ini akan berlangsung selama setahun ke depan, atau tepatnya 4 Agustus 2022-3 Agustus 2023.

Selain bekerja sama dengan LRT Palembang, MRT Jakarta juga mempersiapkan kolaborasi dengan Tokyo Metro untuk melakukan pendampingan dan pelatihan kepada Ho Chi Minh Metro.

Pelatihan dan pendampingan kepada Ho Chi Minh Metro akan dilaksanakan mulai 8 Oktober 2022 mendatang.

Baca juga: Tantangan Proyek MRT Harmoni-Mangga Besar, Lewati Kawasan Heritage

"Kepada Ho Chi Minh Metro, kami akan memberikan pelatihan terkait operasional, pemeliharaan, layanan pelanggan, konstruksi, dan berbagai aspek lainnya terkait sistem perkeretaapian perkotaan," tambah Effendi.

Tutupnya, MRT Jakarta juga akan melakukan pelatihan masinis hingga pusat kendali operasi yang sekaligus membuktikan bahwa perusahaan mereka telah menjadi operator berkelas dunia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com