Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rebranding Kawasan, Harvest City Dilirik Brand Internasional

Kompas.com - 01/07/2022, 11:39 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Dwigunatama Rintisprima secara resmi melakukan rebranding dan transformasi besar-besaran atas proyek perumahan Harvest City, di Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Hal ini menyusul perluasan kawasan yang sebelumnya 1.050 hektar menjadi total 1.350 hektar. 

Rebranding dilakukan untuk membuka kesempatan berkolaborasi dengan investor dan pemilik brand-brand internasional.

CEO Harvest City Andry Sudjono mengatakan, Harvest City sudah berkembang menjadi sebuah kota yang tentu saja membutuhkan fasilitas-fasilitas penunjang untuk memenuhi kebutuhan penghuninya.

Baca juga: Perlukah Melakukan Renovasi Rumah Sebelum Dijual?

"Oleh karena itu, kami membuat transformasi besar-besaran agar makin dilirik investor asing," ujar Andry.

Di samping itu, untuk mempercepat terwujudnya Harvest City sebagai kota mandiri managemen juga melakukan perbaikan-perbaikan infrasruktur jalan, peremajaan taman-taman kota, dan revitalisasi fasilitas yang sudah ada, serta penambahan halte Bus Jabodetabek Residence (JR) Connexion di setiap klaster.

Andry mengatakan, setelah Kentucky Fried Chicken (KFC), masuknya Starbucks ke Harvest City diharapkan menjadi trigger (pemicu) tertariknya brand internasional lainnya untuk berinvestasi kota mandiri itu.

Sebagaimana diketahui, sebelum memutuskan membuka gerai, tentunya brand internasional ini sudah melakukan studi mendalam terkait potensi market.

"Mereka melihat progres pembangunan rumah, potensi penduduk. Saat ini Harvest City dihuni 4.500 kepala keluarga (KK), dengan potensi keseluruhan 250.000 KK, dan fasilitas-fasilitas yang dikembangkan,” jelasnya.

Penjualan

Andry optimistis dapat mencapai target penjualan Rp 350 miliar tahun ini. Penjualan Ridge Crystal yang merupakan cluster terbaru saat ini diharapkan dapat menjadi kontributor terbesar sumber penjualan.

Ridge Crystal dikembangkan di atas lahan sekitar 5 hektar dan direncanakan akan dibangun 360 unit dengan harga Rp 700 jutaan hingga Rp1 miliar.

Ridge Crystal dilengkapi taman tematik, children playground, serta memiliki club house dan kolam renang.

Selain itu, Perusahaan juga sedang membangun fasilitas kreasi keluarga Dry Park dan revitalisasi kawasan Water Joy dengan menggandeng Funworld.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com