Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertama di Indonesia, Begini Keunggulan Blade Ejector Trailer 80 Ton

Kompas.com - 14/06/2022, 19:40 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan rekayasa teknik dan manufaktur PT Sanggar Sarana Baja (SSB) baru saja meluncurkan blade ejector trailer 80 ton pertama di Indonesia.

Hebatnya blade ejector trailer milik anak perusahaan PT ABM Investama Tbk ini telah dilengkapi teknologi terkini dengan sistem kontrol elektronik.

Dalam rilis yang diterima Kompas.com, Selasa (14/6/2022) Direktur SSB Johan Budisusetija menjelaskan, unit terbaru ini telah dilengkapi berbagai teknologi terkini sehingga lebih unggul dibandingkan dengan unit serupa di pasaran.

“Berbekal pengalaman dalam rekayasa teknik dan manufaktur, kami optimis hadirnya produk blade ejector trailer 80 ton ini sangat efektif untuk meningkatkan produktivitas pelanggan di berbagai bidang industri,” jelas Johan.

Baca juga: Alasan Tabung Truk Molen Selalu Berputar serta Cara Kerjanya

Dikatakan, tampilan unit ini telah didesain sejak Maret 2021 dan mulai diproduksi pada Oktober 2021.

Setiap unit blade ejector trailer 80 ton ini telah dilengkapi sistem kontrol berbasis elektronik yang terintegrasi, human machine interface yang dapat memberikan segala informasi mengenai produknya.

“Produk ini juga dapat mengirimkan data untuk keperluan analisa, operasional unit, kapasitas rata-rata yang tertampung dan kondisi sehingga pelanggan bisa mendapatkan visibilitas dari produk secara realtime dalam sistem pembuatan keputusan,” tambah Johan.

Blade ejector rrailer adalah alat transportasi yang fleksibel untuk mengangkut berbagai material. Desain yang mendukung juga memberi kemudahan bagi kendaraan untuk mengeluarkan material tanpa harus mengangkat dump body atau bak.

Material bisa dikeluarkan dengan cara mendorong muatan menuju gerbang pembuangan. Tentu ini dapat meminimalisir tergulingnya trailer ataupun muatan yang tertinggal.

Baca juga: Telah Ditemukan, Material Seringan Plastik tapi Lebih Kuat dari Baja untuk Bahan Bangunan

“Kami berharap produk blade ejector trailer 80 ton terbaru ini bisa menjadi solusi bagi pelanggan dalam memaksimalkan produktivitasnya di berbagai sektor industri, sekaligus mendukung percepatan pemulihan ekonomi nasional,” tandas Johan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com