Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pentingnya Keindahan Arsitektur Rumah Sakit untuk Kesembuhan Pasien

Kompas.com - 11/06/2022, 08:00 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com – Bangunan rumah sakit lekat dengan nuansa putih dan hijau yang diartikan sebagai kesehatan.

Karena lebih mengutamakan masalah fungsinya sebagai lokasi pengobatan pasien, sebagian besar rumah sakit dibangun tanpa memikirkan desain arsitektur khusus.

Namun tahukah Anda, keindahan arsitektur rumah sakit berperan penting terhadap kesembuhan pasien?

Baca juga: Ingin Tahu Cara Mendesain Interior Rumah Sakit? Ketahui Konsep Dasarnya

Pakar Desain Interior Rumah Sakit Dina Hartadi mengatakan, healing environment atau lingkungan memiliki peranan penting untuk mendorong kesembuhan pasien.

Terutama untuk memberikan kesan pertama yang positif bagi pasien ketika masuk ke rumah sakit atau tidak mengundang rasa takut.

Mandaya Royal Hospital PuriKompas.com/Aisyah Sekar Ayu Maharani Mandaya Royal Hospital Puri

"Dengan mengurangi stres pasien yang masuk ke rumah sakit, akan menambah tingkat kesembuhan penyakitnya sebanyak 20 persen, itu berdasarkan penelitian di Amerika," ujar Dina dalam Webinar Inovasi Interior Publik, Kamis (19/05/2022).

Adapun lingkungan yang mendorong untuk penyembuhan diciptakan melalui desain interior yang menghasilkan suasana nyaman dan fasilitas mendukung.

Baca juga: Bisa Picu Kesembuhan Pasien, Begini Desain Interior Rumah Sakit yang Baik

Menurut dia, ada beberapa elemen dapat menciptakan lingkungan yang mendorong proses penyembuhan di rumah sakit.

Meliputi, warna, taman, ruangan yang memiliki pemandangan ke arah luar (alam), gaya atau suasana ruangan, art atau desain grafis, pencahayaan, hingga layout.

Namun sayangnya, kebanyakan rumah sakit hanya memikirkan medisnya saja, tetapi mereka lupa bahwa yang sedang diobati bukan barang rusak, melainkan manusia.

Mandaya Royal Hospital PuriKompas.com/Aisyah Sekar Ayu Maharani Mandaya Royal Hospital Puri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com