Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Jadi Tol Terpanjang di Indonesia, Kapan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap Dibangun?

Kompas.com - 07/01/2022, 11:17 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kostruksi jalan tol penghubung Jawa Barat dan Jawa Tengah, Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap akan dimulai tahun ini.

Jalan bebas hambatan berbayar ini dirancang sepanjang 206,65 kilometer, dilengkapi dengan 10 Simpang Susun (SS).

Ke-10 SS tersebut adalah SS Majalaya, SS Nagrek, SS Garut Utara, SS Garut Selatan, SS Singaparna, SS Tasikmalaya, SS Ciamis, SS Banjar, SS Patimuan, dan SS Cilacap.

Dengan total panjang tersebut, akankah Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap bakal menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia bila selesai konstruksi dan beroperasi sepenuhnya?

Mengingat saa ini, gelar tol terpanjang di Indonesia masih dipegang oleh Tol Terbanggi Besar-Pematang-Panggang-Kayu Agung sepanjang 189 kilometer.

Artikel ini menjadi terpopuler di kanal Properti Kompas.com, Jumat (7/1/2022).

Lalu, kapan target selesainya konstruksi Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap? Jawabannya bisa Anda ketahui di sini Akankah Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap Jadi yang Terpanjang di Indonesia?

Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan revitalisasi Pasar Johar di Semarang, Jawa Tengah, Rabu (5/1/2022).

Ini merupakan salah satu bangunan cagar budaya dan denyut nadi perekonomian masyarakat di wilayah tersebut.

Jokowi merasa gembira karena bisa melihat langsung pasar yang sudah selesai direvitalisasi sehingga lebih bersih, lebih rapi, modern, dan tertata.

Bagaimana tampilannya?

Baca informasinya di sini Begini Penampakan Pasar Johar di Semarang Pasca-revitalisasi

Pemerintah mencabut ribuan izin pertambangan, kehutanan, dan hak guna usaha (HGU) perkebunan.

Diketahui, 2.078 izin perusahaan pertambangan mineral dan batu bara (minerba) dicabut karena tidak pernah menyampaikan rencana kerja.

Kedua, pemerintah juga mencabut 192 izin sektor kehutanan seluas 3.126.439 hektar. Izin-izin ini dicabut karena tidak aktif, tidak membuat rencana kerja, dan ditelantarkan.

Lantas, berapa hektar HGU perkebunan yang dicabut oleh Presiden?

Selengkapnya baca di sini Presiden Jokowi Cabut Ribuan Izin Usaha Tambang, Kehutanan, dan HGU Perkebunan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com