Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mandalika Siap Gelar HK Endurance Challenge, Diikuti Atlet 18 Negara

Kompas.com - 14/10/2021, 16:00 WIB
Ardiansyah Fadli,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Acara sport tourism berskala internasional dalam rangka mendongkrak perekonomian dan pariwisata di Lombok, siap digelar.

PT Hutama Karya (Persero) dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Nusa Tenggara Barat (NTB) memastikan kesiapan tersebut.

"Kami telah siap untuk menyelenggarakan event HK Endurance Challenge pada 17 Oktober 2021," kata Direktur Operasi I Hutama Karya sekaligus Pembina HK Endurance Challenge 2021 Novias Nurendra dalam keterangannya, Kamis (14/10/2021).

Novias menambahkan, acara yang diinisiasi Hutama Karya tersebut telah mengantongi izin penyelenggaraan kegiatan dari Satgas Covid NTB, Kapolda NTB, Pemprov NTB, Dinas Pariwisata NTB, Dinas Perhubungan NTB, juga pihak-pihak terkait lainnya.

Baca juga: Jalan Bypass BIL-Mandalika Segera Rampung, Waktu Tempuh Jadi 15 Menit

Protokol kesehatan yang ketat menjadi aspek utama yang disiapkan dengan matang dalam penyelenggaraan kali ini.

Hal ini mengingat HK Endurance Challenge melibatkan berbagai atlet internasional yang berasal dari 18 negara mewakili 5 Benua yakni Amerika, Eropa, Asia, Afrika, hingga Australia.

Rangkaian kegiatan triathlon ini terdiri atas renang antar pulau sejauh 2 kilometer, bersepeda 100 kilometer, dan lari 21 kilometer yang dilakukan secara berkesinambungan dalam satu kesatuan waktu oleh tiap peserta sepanjang total 123 kilometer.

Sebanyak 100 peserta dipastikan mengikuti acara ini dan berbagai tamu undangan yang berasal dari mancanegara.

Gubernur Provinsi NTB Zulkieflimansyah memastikan dukungan penuh dan menyambut dengan baik gelaran yang diinisiasi HK tersebut.

Harapannya melalui event ini masyarakat dari luar juga semakin yakin untuk datang ke NTB dan kembali berwisata dengan aman dan sehat seiring dengan level Covid-19 yang makin menurun.

Baca juga: 120 Rusus Bakal Dibangun bagi Warga Terdampak Sirkuit Mandalika

Rencananya akan dibuat tugu yang berisikan nama-nama peserta yang mengikuti HK Endurance Challenge serta peserta yang berhasil menyelesaikan event di bawah batas waktu yang ditentukan.

"Selain itu, juga akan dibuat tugu finisher di kawasan Gili Air dan Mandalika untuk mendorong event ini menjadi event tahunan yang dinanti oleh penggemar olahraga endurance mancanegara," ucap Zulkieflimansyah.

Pemerintah Kota Lombok juga berencana akan menampilkan produk motor listrik karya putra daerah agar dapat dikenal oleh para peserta HK Endurance Challenge dari mancanegara.

HK Endurance Challenge Lombok Series yang akan berlangsung di The Mandalika ini merupakan salah satu uji coba event sport tourism atas penggunaan Jalan Kawasan Khusus (JKK) atau lebih dikenal dengan Pertamina Mandalika International Street Circuit.

Para peserta nantinya akan berlari mengelilingi sirkuit sebanyak tiga kali. Dalam pembangunannya, JKK tidak saja diperuntukan sebagai tempat penyelenggaraan event balap motor internasional sekelas MotoGP dan World Superbike (WSBK), namun juga dapat menunjang event-event sport tourism dan pariwisata lainnya.

Kehadiran JKK, berbagai infrastruktur dasar dan penunjang, serta spot alam seperti pantai dan perbukitan, menjadikan The Mandalika sebagai destinasi pilihan untuk menyelenggarakan berbagai event sport tourism.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com