Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lajur Eks Gerbang Tol Cimanggis Utama Tol Jagorawi Mulai Beroperasi

Kompas.com - 03/08/2021, 18:32 WIB
Ardiansyah Fadli,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jasamarga Metropolitan Tollroad selaku pengelola Jalan Tol Jagorawi mengoperasikan lajur eks Gerbang Tol (GT) Cimanggis Utama sebagai lajur utama (main road).

Pengoperasian lajur jalan tol tersebut sehubungan dengan telah selesainya pekerjaan alignment ex GT Cimanggis Utama. 

"Pengoperasian lajur ex GT Cimanggis diberlakukan mulai hari ini, Selasa 3 Agustus 2021. Jalan tersebut juga dijadikan sebagai lajur utama," kata General Manager Representative Office 1 Jasamarga Metropolitan Tollroad Tri Wahyu Subekti dalam keterangan tertulis, Selasa (03/08/2021).  

Baca juga: Mulai 7-13 Juni Ada Pemeliharaan Tol Jagorawi, Ini Rincian Lokasinya

Tri menjelaskan, dengan beroperasinya lajur ex GT Cimanggis, maka pengguna jalan dari arah Bogor atau Ciawi menuju Jakarta yang sebelumnya menggunakan lajur eksisting di sisi sebelah kiri, saat ini dapat menggunakan lajur lurus. 

"Diharapkan dapat memberikan kenyamanan kepada pengguna jalan karena lajur utamanya merupakan lajur lurus,” tutur dia. 

Jasa Marga telah menyiapkan rambu-rambu lalulintas untuk memberikan informasi kepada pengguna jalan, serta menyiagakan petugas pengaturan lalulintas di lokasi tersebut.

Diimbau kepada pengguna jalan agar tetap berjati-hati, perhatikan rambu lalulintas dan hubungi one call center Jasa Marga 24 jam di nomor telepon 14080 untuk informasi dan bantuan tol.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com