Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Memilih Furnitur untuk Rumah di Pinggir Pantai

Kompas.com - 22/06/2021, 06:00 WIB
Masya Famely Ruhulessin,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rumah di pesisir pantai menawarkan sensasi tersendiri bagi yang tinggal di dalamnya.

Tak hanya pemandangan alam yang indah, suasana nan mengasyikan juga bisa dirasakan.

Agar hunian semakin sempurna dan nyaman, pilihlah furnitur yang sesuai.

Mulailah dengan memilih furnitur dengan warna-warna yang kerap terlihat di pantai. Misalnya meja tamu berwarna abu-abu yang dipadukan dengan sofa empuk berwarna biru terang.

Baca juga: Ingin Rumah Kayu Anda Berumur Panjang? Ikuti Tips Berikut

Tak melulu biru, Anda juga bisa memilih warna cokelat maupun kuning terang. Warna-warna tersebut akan mengingatkan Anda pada pepohonan serta langit saat matahari terbenam.

Tambahkan lampu sudut yang berbahan dasar kaca untuk mengingatkan Anda tentang pantulan laut yang indah. Dekorasi seperti bantal sofa bermotif hewan laut bisa menjadi pilihan.

Sementara itu, pada kamar tidur, pulas ruangan dengan cat biru muda. Untuk membuatnya lebih indah, beri tambahan hiasan kecil berupa kerang atau lukisan yang belatar laut.

Pilihan lainnya adalah mengecat kamar dengan motif bergaris biru putih. Tak hanya dinding, motid ini juga cocok diaplikasikan pada furnitur lain seperti tempat tidur anak atau tirai.

Dari segi material, sebaiknya pilih furnitur yang tahan lama seperti yang terbuat dari kayu jati atau anyaman rotan.

Kedua bahan ini memiliki tekstur yang padat dan cukup kuat untuk menahan udara asin dari laut.

Baca juga: Cara Memanfaatkan Cermin untuk Desain Rumah

Untuk memperpanjang umurnya, pulaslah furnitur dari kayu dan rotan dengan jenis pelapis seperti pernis atau politur. Tampilannya pun akan terlihat semakin mewah.

Hindari membeli furnitur dari material logam karena akan mudah terkelupas dan sangat mudah berkarat.

Jika sudah terlanjur memiliki furnitur dari logam, selalu perhatikan proses perawatannya. Ketika muncul noda karat, bersihkan dengan larutan asam oksalat yang dilarutkan di dalam air hangat.

Yang perlu diperhatikan adalah tidak menggunakan material yang memberikan kesan berkilau atau glossy karena akan membuat ruangan terlihat sempit.

Untuk melindungi furnitur di area outdoor, gunakanlah penutup dari kain berkualitas. Anda bisa memilih kain dengan warna agak gelap seperti biru tua atau abu-abu agar tak tampak kotor.

Memiliki rumah pesisir dengan furnitur yang sesuai akan membuat Anda semakin nyaman. Bersihkan rumah secara rutin agar keindahan dan kebersihannya tetap terjaga. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com