Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Progres Terbaru Proyek LRT Jabodebek

Kompas.com - 08/06/2021, 09:21 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Secara keseluruhan, progres pembangunan Lintas Raya Terpadu (LRT) Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodebek) telah mencapai 84,76 persen.

Corporate Secretary PT Adhi Karya (Persero) Tbk Farid Budiyanto mengatakan, progres ini mencakup telah terealisasinya pekerjaan penyambungan lintasan dan pembangunan fisik stasiun.

"Adhi Karya juga telah mendapatkan pembayaran atas progres yang telah dihasilkan Rp 13,3 triliun, termasuk pajak," ucap Farid dikutip dari keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (07/06/2021).

Artikel tersebut menjadi berita terpopuler di kanal Properti Kompas.com edisi Selasa (08/06/2021).

Lantas, seperti apa rincian progres dari ketiga lintas pelayanan ini?

Rincian selengkapnya bisa Anda baca melalui artikel ini Sambungan Lintasan dan Stasiun Terealisasi, Begini Progres Terbaru Proyek LRT Jabodebek

Hingga minggu ke-92 atau periode Jumat (28/05/2021) sampai Kamis (03/06/2021), konstruksi pembangunan proyek Jakarta International Stadium (JIS) telah mencapai 58,2 persen.

Hal ini diketahui dalam video yang diunggah oleh akun Instagram resmi JIS @jakintstadium.

"Mohon perkenan melaporkan video progres pembangunan Jakarta International Stadium minggu ke-92 periode 28 Mei sd 03 Juni 2021, realisasi 58,2183 persen," jelas akun tersebut.

Meski begitu, progres JIS ini mengalami deviasi negatif sebesar 8,57 persen dibandingkan dari rencana yang seharusnya direalisasikan yaitu sebesar 66,79 persen.

Seperti apa pembangunan JIS yang saat ini tengah dilakukan?

Informasi selanjutnya bisa Anda temukan di sini Kabar Terbaru Proyek Jakarta International Stadium

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menjelaskan, pembangunan Pelabuhan Patimban, Provinsi Jawa Barat berjalan dengan baik.

Menurut dia, progres pembangunan Pelabuhan Patimban Fase 1-1 yang terdiri dari Paket 1,2,3, dan 4 hingga saat ini terus berjalan.

Budi pun meminta agar semua pihak berupaya maksimal sehingga kapal-kapal dapat segera beroperasi di Pelabuhan Patimban.

Lantas, seperti apa progres dari masing-masing paket pada Fase 1-1 ini?

Selanjutnya baca di sini Progres Terkini Proyek Pembangunan Pelabuhan Patimban

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com