Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] 5 Dekorasi Ruang Makan Lebih Modern

Kompas.com - 24/03/2021, 10:03 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruang makan memiliki peran penting sebagai salah satu tempat paling sentral di rumah Anda.

Tak sekadar berfungsi untuk meletakkan makanan, ruang makan juga menjadi penghubung bagi Anda dan keluarga saat berbincang serta menikmati kudapan.

Agar momen di ruang makan jadi lebih bermakna, beberapa orang menginginkan tempat itu dihias sedemikian rupa.

Sehingga, akan terlihat menarik dan memiliki nuansa baru yang lebih segar dan modern.

Artikel tersebut menjadi berita terpopuler di kanal Properti Kompas.com edisi Rabu (24/3/2021).

Lantas, seperti ide desain ruang makan yang bisa dijadikan referensi di rumah Anda agar terlihat modern?

Informasi selengkapnya bisa Anda dapatkan di sini Mau Bikin Ruang Makan Terkesan Lebih Modern? Ikuti Dekorasi Berikut

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) diminta Komisi II DPR RI untuk melakukan pengukuran ulang terhadap hak atas tanah berstatus Hak Guna Usaha (HGU) dan Hak Guna Bangunan (HGB) di Indonesia.

Pengukuran ulang HGU dan HGB ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi kerugian negara.

Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PDIP Endro S Yahman mengatakan, sudah menjadi rahasia umum banyak perusahaan yang melakukan pengelolaan lahan HGU melebihi batas izin yang telah diberikan.

Endro mencatat, potensi kerugian negara dari pengelolaan HGU melebihi batas izin tersebut mencapai Rp 380 triliun.

Selain mengantisipasi potensi kerugian negara, untuk apa pengukuran ulang HGU dan HGB?

Temukan jawabannya di sini Potensi Kerugian Negara Rp 380 Triliun, Komisi II Minta Lahan HGU Diukur Ulang

Dua seksi terakhir Jalan Tol Balikpapan-Samarinda tengah dikebut pembangunannya demi mengejar target fungsional Lebaran Tahun 2021.

Kedua seksi terakhir tol tersebut yakni, Seksi 1 Balikpapan (KM 13)-Samboja sepanjang 22,03 kilometer dan Seksi 5 Sepinggan-Balikpapan (KM 13) sepanjang 11,09 kilometer.

Direktur Utama PT Jasamarga Balikpapan Samarinda (JBS) STH Saragi mengungkapkan, JBS bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Kalimantan Timur (Kaltim) terus bersinergi dalam menindaklanjuti berbagai penyelesaian pekerjaan.

Lalu, sudah sejauh mana progres konstruksi dan pembebasan lahan dari seksi terakhir tol tersebut?

Ulasan selengkapnya bisa Anda dapatkan di sini Lebaran 2021, Tol Balikpapan-Samarinda Seksi 1 dan 5 Beroperasi Fungsional

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com