Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Meski FLPP Resmi Dikelola BP Tapera, PPDPP Masih Punya Satu PR 

Usai berlangsungnya Penandatanganan Tripartit antara Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan (PPDPP), BP Tapera, dan 48 Bank Pelaksana Penyalur pada Jumat (24/12/2021). 

Namun, PPDPP masih memiliki satu pekerjaan rumah (PR) untuk menyempurnakan proses peralihan ini. Mengingat ada beberapa tahapan dalam prosesnya. 

Direktur Utama PPDPP Arief Sabaruddin menyampaikan, pihaknya telah melalui beberapa proses dalam rangka peralihan FLPP dari PPDPP ke BP Tapera. 

Pertama, melakukan review BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan) atas seluruh dana FLPP sejak 2010 hingga 2021. 

"Hasil reviewnya sudah selesai dan sudah kami laporkan," ujar Arief dikutip dari siaran Youtube PPDPP. 

Kemudian, melakukan transfer dana tersebut ke BP Tapera. Hal ini pun telah dilakukan setelah pada 22 Desember 2021 BP Tapera resmi menjadi Operator Investasi Pemerintah (OIP) penyaluran FLPP. 

"Sejak itu, pada hari itu juga kami melakukan transfer ke BP Tapera. Sehingga seluruh dana sudah dialihkan ke BP TaPera untuk tahap pertama," imbuhnya. 

Dari hasil transfer tersebut, PPDPP juga berkewajban melakukan penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) serta mengalihkan hak dan kewajiban PPDPP bersama dengan perbankan ke BP Tapera. 

Penandatanganan BAST dilakukan hari ini sekaligus penandatanganan peralihan hak dan kewajiban bersama 48 bank pelaksana.

Selanjutnya PPDPP juga diamanatkan untuk mengalihkan seluruh SOP, tata kelola hingga SDM dalam rangka penyaluran FLPP ke BP Tapera. 

Sehingga para perbankan, bank pelaksana, serta pengembang tidak perlu lagi khawatir, karena seluruh infrastruktur sudah dialihkan ke BP Tapera. 

Akan tetapi, PPDPP masih memiliki satu pekerjaan rumah (PR) lagi yaitu membuat laporan keuangan penutup. 

"Insyaallah dalam satu minggu ini akan kami selesaikan dan selanjutnya minggu depan akan melakukan transfer sisa anggaran dari hasil rekonsiliasi bersama dengan 48 perbankan," pungkasnya.

https://www.kompas.com/properti/read/2021/12/24/160000721/meski-flpp-resmi-dikelola-bp-tapera-ppdpp-masih-punya-satu-pr-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke