Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lima Tol Metropolitan Jabodetabek Ini Beroperasi 2021

Kelima jalan tol tersebut merupakan bagian dari 14 jalan tol baru yang beroperasi selama periode tersebut.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, jalan tol ini terhubung dengan kawasan-kawasan produktif sehingga dapat mengurangi biaya logistik dan meningkatkan daya saing produk nasional.

Tiga ruas jalan tol dipastikan siap beroperasi bertepatan dengan momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 RI.

"Kami selesaikan pembangunan tiga ruas jalan tol dan jalan lingkar yang bertepatan dengan momentum Dirgahayu ke-76 RI," ujar Basuki dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (16/8/2021).

Menurut Basuki, ini merupakan bukti Pemerintah bersama pelaku industri jasa konstruksi terus bekerja meski dalam kondisi Pandemi Covid-19.

Basuki yakin, kehadiran infrastruktur adalah salah satu pilar Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh.

Dia berharap, sektor konstruksi dapat terus menjadi salah satu solusi dan tumpuan untuk menjaga pertumbuhan ekonomi yang positif, sekaligus memulihkan perekonomian nasional.

Basuki juga menegaskan, pembangunan infrastruktur akan terus dilanjutkan sesuai visi dan misi Presiden Jokowi untuk mewujudkan Indonesia Maju.

Tidak hanya untuk mendorong perkembangan ekonomi di kawasan perkotaan dan kawasan maju lainnya, tetapi juga infrastruktur di kawasan sedang berkembang dan perbatasan sehingga bisa mengurangi disparitas sosial, ekonomi dan wilayah.

Berikut ini daftar lima Tol Metropolitan Jabodetabek:

  1. Tol Serpong-Balaraja Seksi 1A sepanjang 5,5 kilometer.
  2. Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 2 Jatikarya-Cibitung sepanjang 23 kilometer.
  3. Tol Cibitung-Cilincing Seksi 1-4 sepanjang 34,77 kilometer.
  4. Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere sepanjang 3,64 kilometer.
  5. Tol Layang Dalam Kota Seksi Kelapa Gading-Pulogebang sepanjang 9,3 kilometer.

https://www.kompas.com/properti/read/2021/08/21/210000321/lima-tol-metropolitan-jabodetabek-ini-beroperasi-2021

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke