Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Usai Jual Properti, Elon Musk Kini Ngontrak Rumah Dekat Markas Space-X

Sebaliknya, multimiliuner itu justru tinggal di rumah kecil dekat markas Space-X, Boca Chica, Texas, Amerika Serikat.

Pria dengan kekayaan bersih 160,4 miliar dollar AS tersebut baru saja menyewa rumah seharga 50.000 dollar AS atau ekuivalen Rp 727,4 juta.

Hal ini juga diketahui dari cuitan Musk di akun Twitter miliknya @elonmusk beberapa waktu lalu.

"Rumah utama saya secara harfiah seharga 50.000 dollar AS di Boca Chica/Starbase yang saya sewa dari SpaceX. Ini cukup luar biasa," cuit Musk.

Namun demikian, New York Post dan blog penggemar Teslarati baru saja mengungkapkan, hunian yang ditinggali Musk saat ini merupakan rumah prefabrikasi yang dapat dilipat.

Rumah tersebut dirancang oleh start-up perumahan yang berkantor pusat di Las Vegas, Amerika Serikat, yaitu Boxabl Incorporated.

Melansir Architectural Digest, Musk tinggal di rumah tipe 20x20 di produk rumah yang dinamakan Boxabl Casita ini.

November lalu, Boxabl Incorporated telah mengumumkan bahwa perusahaan tersebut baru saja membangun Boxabl Casita bagi pelanggan high-profile dan top-secret di Boca Chica.

Hingga saat ini, baru diketahui bahwa pelanggan tersebut merupakan bos SpaceX karena Boxabl Incorporated menampilkan poster SpaceX Falcon 9 di pintu rumah itu.

Sebelumnya, Musk pernah menggegerkan dunia karena mengumumkan akan menjual habis harta properti yang dia miliki setahun lalu.

"Saya akan menjual hampir semua harta benda fisik. Tidak akan memiliki rumah," cuit Musk pada Mei 2020.

Setelah delapan bulan cuitan itu, Musk membuktikan janjinya dengan menjual tiga rumah sekaligus di kawasan Bel-Air, California, Los Angeles, sebelum malam Natal 2020 dengan total nilai 40,9 juta dollar AS atau setara Rp 573 miliar.

Rinciannya, rumah kontemporer seluas seluas 2.837 meter persegi yang laku terjual senilai 29,72 dollar AS atau setara Rp 416 miliar.

Kemudian, rumah bergaya kolonial senilai 6,77 juta dollar AS atau ekuivalen Rp 95 miliar dan properti terkecil seharga 4,43 juta dollar AS atau senilai Rp 62,1 miliar.

https://www.kompas.com/properti/read/2021/07/09/150000621/usai-jual-properti-elon-musk-kini-ngontrak-rumah-dekat-markas-space-x

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke