Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ajak Si Kecil Memperingati Hari Anak Nasional dengan Olahraga Ini

Kompas.com - 22/07/2021, 19:49 WIB
Editor Kinanti Nuke Mahardini

Parapuan.co - Hari Anak Nasional akan jatuh pada Jumat, 23 Juli 2021 esok ya, Kawan Puan. 

Hari Anak Nasional 2021 ini tentunya masih diperingati di tengah pandemi Covid-19. Tidak mengherankan kalau perayaannya akan berbeda dari tahun  sebelumnya.

Meski demikian, kamu tetap bisa melakukan kegiatan seru bersama buah hati di Hari Anak Nasional misalnya dengan berolahraga.

Olahraga bisa menjadi salah satu kegiatan seru sekaligus menyehatkan bagi kamu dan anak-anak. 

Apa saja olahraga seru yang bisa kita lakukan? Dilansir dari FirstCry Parenting, berikut rekomendasi olahraga yang bisa dilakukan anak bersama orang tuanya.

Berlari

Berlari menjadi olahraga praktis yang bisa kita lakukan karena tidak perlu bantuan alat sama sekali, kecuali sepatu.

Lari merupakan bentuk latihan fisik terbaik yang bisa dilakukan anak-anak karena dapat melatih fokus, konsentrasi, dan daya tahan tubuh.

Tak hanya itu saja, lari mampu meningkatkan kekuatan otot dan juga kebugaran kardiovaskular.

Di samping itu, lari secara teratur dapat membangun kekebalan dan kekuatan paru-paru pada anak-anak sehingga mengurangi risiko penyakit musiman seperti flu.

Baca Juga: Buat Hidup Makin Bahagia, Ini 5 Tips Atasi Stres Saat di Rumah

Sepak Bola

Sepak bola merupakan salah satu olahraga yang paling populer dan cocok untuk anak-anak. Olahraga yang satu ini dapat diajarkan kepada anak-anak sejak usia empat tahun.

Dengan sepak bola, kekuatan otot, fleksibilitas, koordinasi, pengendalian berat badan dan daya tahan kardiovaskular akan terbentuk. 

Bersepeda

Sepeda merupakan kegiatan seru bagi anak-anak bahkan bagi orang dewasa karena kita dapat pergi dan menjelajah tempat baru. 

Tapi, perlu diingat bahwa hal pertama yang dipelajari anak dari bersepeda adalah keselamatan.

Jadi hendaknya saat mengajari anak bersepeda pastikan ia menggunakan helm serta pengaman untuk siku maupun lutut.

Beberapa manfaat yang diterima anak melalui bersepeda ialah meningkatkan kekuatan kaki, koordinasi refleks, meningkatkan keseimbangan, mengontrol berat badan dan memperkuat fungsi kardiovaskular.

Berjalan

Kawan Puan, berjalan tampak seperti aktivitas fisik yang sederhana bukan? Meski demikian, kamu harus tahu bahwa berjalan kaki memiliki banyak manfaat.

Dengan berjalan, kaki anak akan lebih kuat. Berjalan kaki membantu anak mengendalikan berat badan dan juga menyeimbangkan tubuh.

Baca Juga: Selain untuk Imunitas, 5 Vitamin Ini Ternyata Bisa Redakan Anxiety

5. Bola Basket

Bola basket adalah olahraga sekaligus permainan yang bagus untuk membuat anak aktif secara fisik.

Melalui basket anak dapat belajar mengendalikan tubuh mereka melalui pertahanan dan serangan.

Bermain basket mampu meningkatkan pemikiran dan refleks dalam kemampuan menggiring bola dan mendorong koordinasi mata dan kaki.

Selain itu, berlari dengan bola bakset meningkatkan kekuatan otot dan mengembangkan kelincahan anak.

Ajak anak berolahraga saat Hari Anak Nasional esok hari dan seterusnya, yuk! 

(*)

Baca Juga: Jaga Kesehatan Seksual Agar Terhindar dari Klamidia, Apa Itu? 


Terkini Lainnya

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

PARAPUAN
Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

PARAPUAN
3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

PARAPUAN
Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

PARAPUAN
Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

PARAPUAN
Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

PARAPUAN
Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

PARAPUAN
Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com