Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Naik Kelas ke Moto2, Mario Aji : Ya Kita Lihat Saja Nanti

Kompas.com - 11/10/2023, 11:00 WIB
Muhammad Reza Triatmodjo,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rider Indonesia, Mario Aji, sedang menjalani musim keduanya di kelas Moto3 bersama tim Honda Team Asia. Dia diproyeksikan untuk naik kelas ke Moto2.

Kabar terbaru mengenai Mario Aji adalah bahwa ia kemungkinan besar akan naik kelas ke Moto2 pada musim 2024 mendatang.

Rumor ini berasal dari jurnalis senior MotoGP, Simon Patterson, yang mengungkapkannya dalam sebuah posting di media sosial.

Simon menyatakan bahwa kepindahan Ai Ogura dari Honda Team Asia (HTA) di kelas Moto2 ke tim MT Helmets membuka peluang bagi Mario Aji untuk naik kelas.

"Dari informasi yang saya dengar, Mario Aji akan menggantikan Ogura di HTA," kata Simon di akun media sosialnya.

 Baca juga: Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2023

Proyeksi ini menyiratkan bahwa pebalap asal Jawa Timur ini akan tetap berada di bawah bendera Honda Team Asia, namun akan bersaing di kelas Moto2.

Hal ini didorong oleh keputusan Ai Ogura, salah satu rekan setimnya di Honda Team Asia, yang telah memutuskan untuk pindah ke tim baru MT Helmets di kelas Moto2, sementara tetap menjadi bagian dari tim HRC.

Dengan pergeseran ini, tampaknya ada peluang besar bagi Mario Aji untuk mengisi kursi kosong di Honda Team Asia dan bergabung dengan rider Thailand, Somkiat Chantra, pada musim mendatang.

Meskipun banyak spekulasi mengenai masa depannya, Mario Aji tetap merahasiakannya dan hanya ingin fokus di race Mandalika nanti.

"Tujuan saya adalah untuk memberikan yang terbaik setiap minggunya, dan untuk balapannya saya maksimalkan sebisa mungkin ada di barisan tengah. Saat ini, fokus saya hanya pada sisa musim ini, dan kita akan melihat pengumuman resmi dari Honda. Semoga saya bisa tetap konsisten," kata Mario.

Mario Aji juga menekankan keinginannya untuk terus berkembang dalam karier balapnya.

Namun, ia belum membuat keputusan resmi mengenai masa depannya. Dia berharap agar dalam waktu dekat akan ada kabar baik dan kejelasan mengenai langkah selanjutnya dalam karirnya.

"Tentunya saya ingin berkembang, untuk saat ini saya belum memutuskan masa depan saya, semoga waktu dekat ini ada kabar baik, dan ada keputusan untuk masa depan," tutur mario

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com