Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP 2023: Sprint Race Tantangan Pebalap, Hiburan Baru Fan

Kompas.com - 21/03/2023, 13:20 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Crash

KOMPAS.com - MotoGP musim 2023 akan segera dimulai. Pada musim ini akan berlangsung format Grand Prix baru di mana ada tambahan satu balapan, yaitu Sprint Race.

MotoGP 2023 akan dibuka dengan seri GP Portugal di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, pada Jumat (24/3/2023) hingga Minggu (26/3/2023).

Setelah menjalani sesi latihan bebas pada hari Jumat, para pebalap MotoGP akan dihadapkan dengan satu sesi balapan baru pada hari Sabtu dengan format Sprint Race.

Sprint Race akan berlangsung pada Sabtu sore di setiap balapan pada musim 2023 kali ini. Balapan ini akan sebuah sesi ekstra pada hari Sabtu, selain FP3, Q1, dan Q2.

Baca juga: Jadwal MotoGP 2023, Seri Pertama Digelar Pekan Ini

Sesi hari Sabtu akan dimulai dengan latihan bebas 3 (FP3), kemudian dilanjutkan dengan sesi kualifikasi 1 dan 2 (Q1 & Q2) untuk menentukan posisi start pebalap pada Sprint Race maupun balapan hari Minggu.

Akibat adanya sesi Sprint Race ini, sesi latihan bebas 1 dan 2 pada Jumat akan diperpanjang. Waktu yang dicatat para pebalap dalam dua sesi itu akan menentukan siapa yang langsung lolos ke kualifikasi 2.

Sementara itu, sesi latihan bebas 3 pada hari Sabtu akan diperpendek dari 45 menit menjadi 30 menit. Sementara itu, sesi latihan bebas 4 telah dihapus dari format Grand Prix MotoGP 2023.

Sprint Race akan berlangsung dengan jarak setengah dari jarak balapan normal dan poin yang dihadiahkan kepada pada para pebalap juga separuh dari poin normal.

Baca juga: Tes MotoGP Portimao: Langkah Besar Quartararo, Senyum Lebar El Diablo

Pebalap yang menyelesaikan Sprint Race di posisi 1 hingga 9 akan mendapatkan poin. Poin tertinggi adalah 12 poin dan pebalap di posisi 9 akan mendapatkan 1 poin.

Menurut Dorna Sports, Sprint Race dimasukkan ke dalam agenda Grand Prix MotoGP 2023 dengan tujuan memberikan hiburan baru kepada para penggemar.

CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, mengatakan bahwa ia mendapatkan inspirasi dari ajang balapan lain di seluruh dunia.

"Tujuan kami dari kejuaraan ini (MotoGP) adalah untuk memperbaiki apa yang kami punya sebanyak mungkin, bekerja di segala area," ujar Ezpeleta dikutip dari Crash.

Baca juga: Tes MotoGP Portimao, Podium Belum Masuk Akal bagi Marc Marquez

"Kami telah melihat ke olahraga lain, kemungkinan berbeda, untuk menyajikan hiburan yang lebih baik. Ini telah didiskusikan bersama FIM, konstruktor, dan tim," tutur Ezpeleta menambahkan.

Sprint Race pun mendapat sambutan baik dari para pebalap yang menganggap bahwa ini merupakan tantangan baru setiap akhir pekan.

"Saya merasa kami sudah siap untuk melakukan balapan akhir pekan tersebut!" ujar juara dunia MotoGP 2022, Francesco Bagnaia, dikutip dari laman resmi MotoGP.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com