Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen MotoGP Jelang GP San Marino 2022: Jalan Berat Francesco Bagnaia

Kompas.com - 04/09/2022, 12:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap tim pabrikan Ducati, Francesco Bagnaia, harus melalui jalan berat untuk terus bersaing di papan atas klasemen MotoGP 2022.

Pasalnya, Francesco Bagnaia akan memulai balapan MotoGP San Marino 2022 dari posisi kelima.

Lalu, pebalap asal Italia itu juga dibayangi oleh dua pesaing terdekat di papan klasemen MotoGP 2022, yakni Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Aleix Espargaro (Aprilia Racing).

Ketika Francesco Bagnaia start dari posisi kelima, Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro akan memulai balapan MotoGP San Marino 2022 dari urutan kedelapan dan kesembilan.

Baca juga: Daftar Starting Grid MotoGP San Marino 2022: Jack Miller Pole

Saat ini, Francesco Bagnaia tengah menempati peringkat ketiga klasemen MotoGP 2022 dengan koleksi 156 poin.

Dia tertinggal dari Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro yang secara berurutan menempati peringkat pertama dan kedua.

Fabio Quartararo memimpin klasemen MotoGP 2022 berkat torehan 200 poin, sedangkan Aleix Espargaro membuntuti di peringkat kedua dengan raihan 168 poin.

Francesco Bagnaia yang membayangi di peringkat ketiga memiliki peluang untuk memangkas ketertinggalan poin dari Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro ketika membalap di MotoGP San Marino 2022.

Baca juga: Penyebab Quartararo Tercecer di Kualifikasi MotoGP San Marino 2022

Namun, hal itu dirasa tak akan berjalan mudah, mengingat Francesco Bagnaia akan memulai balapan di depan bayang-bayang Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro.

Francesco Bagnaia menilai, start di depan Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro akan membuat balapan menjadi tidak mudah.

"Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro ada di belakang. Ini tidak akan menjadi balapan yang mudah," kata Francesco Bagnaia, dikutip dari PaddockGP.

Selain bayang-bayang Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro, Francesco Bagnaia juga menyoroti kondisi tak terduga di Sirkuit Misano, venue MotoGP San Marino 2022.

Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino: Miller Tercepat, Quartararo Tercecer

Francesco Bagnaia mengatakan, balapan akan semakin terasa sulit jika gerimis mengguyur Sirkuit Misano.

"Dengan gerimis, Anda tidak pernah tahu apakah Anda bisa mendorong dan kapan harus beralih dalam kondisi flag to flag," ujar Francesco Bagnaia seusai sesi kualifikasi, Sabtu (3/9/2022).

"Kami akan mencoba menggunakan kartu kami untuk menjalani balapan yang bagus," tutur runner up MotoGP musim 2021 tersebut.

Halaman:

Terkini Lainnya

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Liga Inggris
Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Motogp
PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com