Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2022: Lanjutkan Dominasi, Bagnaia Raih Pole Position

Kompas.com - 18/06/2022, 20:30 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Ducati, Francesco Bagnaia, berhasil meraih pole position setelah mencatatkan waktu terbaik pada sesi kualifikasi MotoGP Jerman 2022.

Hari kedua MotoGP Jerman 2022 menggelar sesi kualifikasi di Sirkuit Sachsenring pada Sabtu (18/6/2022) malam WIB.

Bagnaia memimpin kualifikasi dengan catataan waktu 1 menit 19,931 detik.

Baca juga: Hasil FP3 MotoGP Jerman 2022: Francesco Bagnaia Ukir Sejarah, Quartararo Pastikan Q2

Runner-up MotoGP 2021 itu mengungguli catatan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Johann Zarco (Pramac Racing) yang secara berurutan mengakhiri kualifikasi di urutan kedua dan ketiga.

Bagi Bagania, hasil pada sesi kualifikasi MotoGP Jerman ini menegaskan dominasinya selama dua hari mengaspal di Sirkuit Sachsenring.

Adapun Bagnaia juga berkuasa ketika menjalani sesi latihan bebas dan bahkan mengukir rekor lap.

Jalannya Kualifikasi MotoGP Jerman 2022

Sebelum sesi kualifikasi dimulai, para pebalap telah menyelesaikan sesi free practice (FP) latihan bebas.

Francesco Bagnaia memimpin hasil gabungan FP1-FP3 catatan waktu 1 menit 19,765 detik.

Catatan tersebut sekaligus membuat Bagnaia mempertajam rekor lap di Sirkuit Sachsenring.

Sebelumnya, pebalap asal Italia itu telah memecahkan rekor lap di lintasan terpendek MotoGP itu pada FP3 dengan catatan 1 menit 20,018 detik.

Memasuki sesi kualifikasi, para pebalap yang gagal menembus 10 besar dalam catatan waktu terbaik FP1-FP3 harus melalui Q1 lebih dulu.

Baca juga: MotoGP Jerman Kehilangan Sang Raja

Salah satu pebalap yang harus melalui Q1 adalah Alex Rins (Suzuki Ecstar). Namun, Rins dipastikan tak akan menjalani kualifikasi juga balapan karena cedera pergelangan tangannya kambuh.

Cedera tersebut awalnya didapat Rins setelah terlibat kecelakaan horor pada balapan MotoGP Catalunya 2022, yang juga melibatkan Francesco Bagnaia dan Takaaki Nakagami.

Sementara itu, dua pebalap yang berhasil mencatatkan waktu terbaik pada sesi Q1 adalah para rookie, Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) dan Marco Bezzecchi (Mooney VR46).

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com