Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi Moto2 Mandalika: Jake Dixon Pole, Rider Pertamina Mandalika SAG Team di Peringkat Kelima

Kompas.com - 19/03/2022, 13:27 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rider GASGAS Aspar Team, Jake Dixon, muncul sebagai yang tercepat pada sesi Kualifikasi Moto2 Mandalika 2022.

Adapun sesi Kualifikasi Moto2 diselenggarakan di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Jumat (18/3/2022).

Jake Dixon berhasil mengambil pole position selepas menyudahi balapan dengan catatan waktu 1 menit 35,799 detik.

Baca juga: Hasil FP3 Moto2 Mandalika: Fermin Aldeguer Tercepat, Dua Rider Pertamina ke Q1

Augusto Fernandez (Red Bull KTM Ajo Moto2) dan Sam Lowes (ELF Marc VDS) secara berurutan berada di peringkat kedua dan ketiga.

Sementara itu, duo rider MotoGP Pertamina Mandalika SAG Team Bo Bendsneyder dan Gabriel Rodrigo mempunyai nasib berbeda.

Bo Bendsneyder bakal memulai balapan dari posisi kelima, sedangkan Gabriel Rodrigo dari urutan ke-24.

Jalannya kualifikasi

Baca juga: Berapa Jumlah Lap Balapan MotoGP, Moto2, dan Moto3 Mandalika?

Duo rider Pertamina Mandalika SAG Team, Bo Bendsneyder dan Gabriel Rodrigo memulai dari sesi Kualifikasi pertama.

Bo Bendsneyder langsung tancap gas saat sesi Q1 dimulai. Dia bahkan sempat bercokol di posisi pertama sebelum direbut oleh Somkiat Chantra (Idemitsu Honda Team Asia).

Sementara itu, Gabriel Rodrigo kesulitan untuk menembus empat besar sesi kualifikasi pertama.

Hal tersebut membuatnya gagal untuk memperebutkan pole position di Kualifikasi kedua Moto2.

Adapun Somkiat Chantra, Bo Bendsneyder, Jeremy Alcoba (Liqui Moly IntactGP), dan Simone Corsi (MV Augusta Forward) menjadi empat pebalap yang berhak masuk sesi Kualifikasi kedua.

Somkiat Chantra sukses menyelesaikan sesi Kualifikasi pertama sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 36,464 detik.

Baca juga: Hasil FP2 Moto2 Mandalika: Jake Dixon Tercepat, Duo Rider Pertamina Mandalika SAG Team...

Berlanjut ke Q2, Somkiat Chantra berhasil duduk di urutan pertama saat sesi Kualfikasi kedua baru dimulai.

Albert Arenas (GASGAS Aspar Team) dan Bo Bendsneyder masing-masing berada di urutan kedua dan ketiga.

Baca juga: Hasil FP1 Moto2 Mandalika: Sam Lowes Tercepat, Rider Pertamina Mandalika SAG Team di Luar Posisi Ke-20

Namun, posisi yang dihuni oleh Somkiat Chantra, Albert Arenas dan Bo Bendsneyder tersebut tidak bertahan hingga akhir balapan

Sebab, posisi mereka di posisi 1-3 diambil secara berurutan oleh Jake Dixon (GASGAS Aspar Team), Fernandez (Red Bull KTM Ajo), dan Sam Lowes (ELF Marc VDS).

Jake Dixon menyelesaikan balapan di urutan pertama setelah mencatatkan waktu 1 menit 35,799 detik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Badminton
Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Liga Spanyol
Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Liga Inggris
Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com