Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marc Marquez: Pol Espargaro Lebih Baik dari Saya di Mandalika, Malaysia, dan Qatar...

Kompas.com - 08/03/2022, 10:00 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rider Repsol Honda Marc Marquez mengakui bahwa rekan setimnya Pol Espargaro mengawali musim dengan lebih baik.

Pol Espargaro berhasil naik podium seusai finis di tempat ketiga pada MotoGP Qatar, Minggu (6/3/2022) malam WIB.

Pol Espargaro mempunyai selisih 1,351 detik dari pemenang MotoGP Qatar, Enea Bastianini (Ducati).

Sementara itu, Marc Marquez berada di urutan ke-5 saat bertanding di seri pembuka Kejuaraan Dunia MotoGP 2022.

Baca juga: Jadwal MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika 18-20 Maret 2022

Sejatinya juara dunia delapan kali MotoGP itu sempat bersaing ketat di awal balapan dengan Espargaro. Namun, dia tidak berhasil mempertahankan performa apiknya.

Alhasil Espargaro pun berhasil berada di atas Marquez dalam hasil akhir MotoGP Qatar di Sirkuit Losail.

Oleh karena itu, Marc Marquez mengakui bahwa Espargaro berhasil menampilkan performa yang lebih baik darinya.

“Sepanjang akhir pekan, Pol mengendari motor sedikit lebih baik dari saya,” kata Marquez dikutip dari Crash.

Baca juga: Marquez soal Persaingan MotoGP 2022: Bastianini Lebih Berbahaya dari Pol

“Cara dia mendapatkan catatan waktu putaran sedikit lebih mudah. Sepertinya dia bisa,” lanjut dia.

“Sepertinya, dia bisa banyak menghentikan motor saat masuk dan dia banyak menggunakan rem belakang, saya masih tidak bisa menggunakan rem belakang sebanyak itu. Karena jika saya melakukannya, saya kehilangan bagian belakang,” kata dia.

Seperti diketahui, Repsol Honda mempunyai motor anyar RC213 untuk mengarungi MotoGP 2022.

Rider berjuluk The Baby Alien itu mengatakan bahwa Espargaro sukses memahami motor tersebut dengan baik selama mengendarainya di Malaysia, Mandalika, dan Qatar.

Baca juga: Berapa Gaji Pebalap MotoGP 2022?

Adapun Malaysia dan Mandalika merupaka tempat berlangsung tes pramusim MotoGP 20202.

Sementara itu, MotoGP Qatar adalah salah satu bagian dari 21 seri yang tersedia di perhelatan ini.

“Tapi bagaimana pun, sejak dia mendapatkan motor (baru ini), dia mengendarainya dengan sangat baik di Malaysia, Mandalika, di sini,” ujar Marquez.

“Kami berada di balapan pertama, kami perlu memahaminya sekarang. Apa yang dia lakukan akhir pekan ini, tetapi dia mengendarainya dengan sangat baik,” kata Marc Marquez menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com