Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika 18-20 Maret 2022

Kompas.com - 08/03/2022, 06:45 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pergelaran MotoGP Indonesia yang menjadi balapan seri kedua musim ini bakal mulai dilangsungkan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara, pada 18 sampai 20 Maret 2022.

Sebelum melanjutkan balapan ke Mandalika, para rider telah menyelesaikan MotoGP Qatar yang merupakan seri pertama Kejuaraan Dunia MotoGP 2022.

Baca juga: Tercecer di MotoGP Qatar, Quartararo Cari Penebusan di Sirkuit Mandalika

Rider Gresini Racing, Enea Bastianini, sukses menempati urutan pertama di MotoGP Qatar.

Tentunya, keberhasilan Enea Bastianini itu menjadi kejutan.

Sebab, ini menjadi kemenangan perdana yang dia raih di kelas utama MotoGP sejak debut pada musim lalu.

Secara keseluruhan, Enea Bastianini sudah tiga kali naik podium selama berkompetisi di kelas utama MotoGP.

Adapun pada musim lalu, dia dua kali naik podium ketiga, yakni pada seri MotoGP San Marino dan Emilia Romagna.

Baca juga: Berapa Harga Tiket MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika?

Keberhasilan ini membuat Enea Bastianini mengaku senang. Apalagi, ketika dia melihat mata bos Gresini, Nadia Padovani, yang disebut memancarkan motivasi.

“Kemenangan ini sangat tidak terduga, tetapi saya melihat di mata Nadia, ada motivasi dari Fausto untuk memajukan tim ini,” kata Enea Bastianini, dikutip dari Motorsport.

“Begitu juga ketika saya melihat wajah semua rekan setim. Itu sangat fantastis,” ujar dia.

Kini, Enea Bastianini dan para rider lainnya akan melanjutkan seri kedua MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika.

Baca juga: Cemaskan Nyawa di MotoGP Qatar, Jorge Martin Simpan Asa untuk Mandalika

Perjuangan para rider bakal dimulai pada Jumat (18/3/2022), dengan melakukan sesi latihan pertama dan kedua MotoGP Mandalika.

Kemudian, latihan bebas ketiga dan kualifikasi MotoGP Indonesia akan digelar sehari setelahnya.

Adapun balapan MotoGP Indonesia yang berlangsung di Sirkuit Mandalika baru akan digelar pada Minggu (20/3/2022).

Jadwal MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika

Jumat (18/3/2022):

  • Free Practice 1 – 9.50 WIB sampai 10.35 WIB
  • Free Practice 2 – 14.05 WIB sampai 14.50 WIB

Sabtu (19/3/2022):

  • Free Practice 3 – 09.50 sampai 10.35 WIB
  • Free Practice 4 – 13.25 sampai 13.55 WIB
  • Kualifikasi 1 – 14.05 WIB sampai 14.20 WIB
  • Kualifikasi 2 – 14.30 WIB sampai 14.45 WIB

Minggu (20/3/2022):

  • Race – 14.00 WIB
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com