Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valentino Rossi Usai Lalui Momen Perpisahan: Saya Sangat Emosional...

Kompas.com - 25/10/2021, 10:42 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap legendaris MotoGP, Valentino Rossi, mengaku begitu emosional atas momen perpisahannya yang dibuat publik Misano World Circuit Marco Simoncelli, Italia.

Valentino Rossi telah menyelesaikan MotoGP Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano pada Minggu (24/10/2021).

Balapan tersebut menjadi aksi terakhir Rossi di tanah kelahirannya Italia karena sang legenda telah memutuskan pensiun akhir musim ini.

MotoGP Emilia Romagna 2021 sendiri dimenangkan oleh pebalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Sementara, Rossi finis di urutan ke-10 setelah memulai balapan dari posisi ke-23.

Baca juga: MotoGP Emilia Romagna: 10 untuk Valentino Rossi, Sayonara Italia!

Meski hanya mencapai 10 besar, The Doctor tetap mendapat sambutan meriah dari publik Sirkuit Misano usai balapan MotoGP Emilia Romagna.

Tribune Sirkuit Misano bahkan berubah menjadi lautan berwarna kuning, warna khas Valentino Rossi.

Hal tersebut demi merayakan perpisahan dengan sang legenda yang tak akan lagi hadir sebagai pebalap di Italia.

Seusai melintasi garis finis, Rossi lalu melakukan putaran penghormatan dan menghentikannya di depan tribune Grand Stand VR46.

Baca juga: Misano Melepas Rossi: Grazie Vale!

Pebalap Petronas Yamaha SRT itu turun dari motornya untuk menyapa para pendukung yang duduk di Grand Stand VR46.

Grand Stand VR46 sontak bergemuruh karena para penonton terus meneriakkan nama Valentino Rossi.

Selain itu, bendera kuning bertuliskan nomor 46 yang merupakan identitas Rossi terus dikibarkan oleh ribuan penonton di Grand Stand VR46.

Momen perpisahan Rossi semakin emosional setelah flare kuning dan spanduk dengan tulisan Grazie Vale! (Terima Kasih Vale!) juga terlihat di Grand Stand VR46.

The Doctor awalnya hanya melambaikan tangan ke arah penonton. Namun, sambutan luar biasa dari para penonton membuatnya menghampiri sisi Grand Stand VR46.

Pria berusia 42 tahun itu lalu melepas dan melempar sarung tangan dan helmnya ke tribune Grand Stand VR46.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com