Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi MotoGP Emilia Romagna: Quartararo Sial, Bagnaia Pole!

Kompas.com - 23/10/2021, 20:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Ducati, Francesco Bagnaia, sukses menjadi yang tercepat pada Kualifikasi MotoGP Emilia Romagna 2021.

Kualifikasi MotoGP Emilia Romagna 2021 berlangsung di Misano World Circuit Marco Simoncelli pada Sabtu (23/10/2021) malam WIB.

Ini adalah pole position kelima dan keempat secara beruntun yang diraih Francesco Bagnaia pada MotoGP 2021.

Bagnaia nantinya akan memulai balapan MotoGP Emilia Romagna 2021 dari grid terdepan, ditemani oleh rekan satu timnya, Jack Miller, dan Luca Marini (Avintia Sky VR46).

Adapun Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) bernasib sangat sial pada kualifikasi MotoGP Emilia Romagna 2021.

Pebalap asal Perancis itu gagal lolos ke kualifikasi kedua (Q2) untuk memperebutkan pole position setelah hanya mampu menempati urutan ketiga pada sesi Q1.

Beberapa menit menjelang akhir sesi Q1, Quartararo terlempar dari dua besar setelah catatan waktu putaran terbaiknya dikalahkan oleh Iker Lecuona (KTM Tech 3).

Kesempatan Quartararo untuk memperbaiki catatan waktunya kemudian tergerus setelah bendera kuning berkibar akibat Michele Pirro (Pramac) dan Enea Bastianini (Avintia Esponsorama) mengalami kecelakaan.

Hingga akhir sesi Q1, Quartararo gagal memperbaiki catatan waktunya. Quartararo tertahan di urutan ketiga sehingga gagal melaju ke Q2 MotoGP Emilia Romagna 2021.

Baca juga: Jadwal MotoGP Emilia Romagna, Perpisahan Valentino Rossi di Italia

Ini adalah kali pertama nama Quartararo tidak tercantum dalam daftar pebalap yang mengikuti Q2 pada MotoGP 2021.

Tidak lama setelah sesi Q1 berakhir, nasib sial kembali menghampiri Quartararo.

El Diablo, julukan Fabio Quartararo, harus menerima keputusan catatan waktu putaran terbaiknya yang didapat pada akhir sesi Q1 dianulir.

Catatan waktu lap Quartararo dianulir karena didapat ketika bendera kuning berkibar di lintasan.

Keputusan itu membuat posisi start Quartararo melorot dua tingkat dari urutan ke-13 menjadi ke-15.

Fakta ini tentu sangat menyakitkan bagi Quartararo. Sebab, Quartararo saat ini merupakan pimpinan klasemen sementara pebalap MotoGP 2021.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com