Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marquez Bisa Gantikan Valentino Rossi Jadi Ikon MotoGP, asalkan...

Kompas.com - 24/08/2021, 16:46 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, menyebutkan syarat yang harus dipenuhi Marc Marquez untuk bisa menggantikan Valentino Rossi sebagai ikon MotoGP.

MotoGP dipastikan segera kehilangan ikon karena Valentino Rossi memutuskan untuk pensiun pada akhir musim ini.

Selama ini, Valentino Rossi memang dikenal sebagai ikon terbesar dalam industri MotoGP.

Kariernya selama 26 tahun serta raihan sembilan gelar juara dunia menjadi bukti bahwa pebalap asal Italia itu memang pantas menyandang predikat ikon MotoGP.

Seusai Rossi memutuskan pensiun, para penggemar MotoGP mengarahkan pandangan mereka kepada Marc Marquez sebagai penerus takhta pebalap berjuluk The Doctor itu.

Baca juga: Cari Pengganti Rossi, Petronas Yamah SRT Bersiap Gaet Dovizioso

Dari segi prestasi, Marquez memang sudah nyaris sejajar dengan Rossi.

Sejarah mencatat, sejak pertama kali naik ke kelas tertinggi pada musim 2013, Marc Marquez langsung menjadi fenomena tersendiri.

Gaya balapnya yang khas dan sedikit agresif membuat Marquez mampu menghadirkan tensi tinggi bagi para rivalnya pada setiap musim kompetisi MotoGP.

Selain itu, dia juga memiliki catatan prestasi yang tak kalah mentereng dari Valentino Rossi.

Hingga saat ini, pebalap Repsol Honda itu sudah memiliki delapan gelar juara dunia yang didapat dari semua kelas balap.

Rinciannya, enam gelar juara dunia MotoGP (2013, 2014, 2016-2019), satu titel Moto2 (2012), dan satu gelar 125cc atau yang sekarang dikenal dengan kelas Moto3 (2010).

CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, pun mengungkap peluang Marquez dalam menggantikan Rossi sebagai ikon baru MotoGP.

Namun, Bos Dorna itu menegaskan ada syarat yang harus dipenuhi Marquez untuk menggantikan Rossi sebagai ikon MotoGP.

Syarat tersebut adalah Marquez harus bisa kembali tampil kompetitif seperti sebelum dia mengalami cedera lengan kanan yang serius pada musim lalu.

Dengan tampil kompetitif pada setiap seri balap, Marquez akan mampu menggapai tujuannya dan memecahkan rekor-rekor yang sudah ada.

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com