Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marquez Akui Pakai Obat Penghilang Rasa Sakit Jelang MotoGP Austria

Kompas.com - 16/08/2021, 22:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengungkapkan bahwa dirinya sempat memakai beberapa obat penghilang rasa sakit menjelang balapan MotoGP Austria 2021.

Pada MotoGP Austria 2021 yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (15/8/2021) malam WIB itu, Marc Marquez bersaing sengit dengan beberapa pebalap.

Marc Marquez bersaing di barisan terdepan setelah memulai balapan dari posisi kelima.

Adapun beberapa pebalap yang bersaing sengit dengan Marc Marquez adalah Francesco Bagnaia (Ducati), Jorge Martin (Pramac Racing), dan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Pada lap-lap terakhir, Marc Marquez sejatinya sempat memimpin balapan setelah menyalip Francesco Bagnaia.

Baca juga: MotoGP Austria 2021, Hujan Halangi Marc Marquez Naik Podium

Namun, dia kehilangan posisi terdepan seusai memutuskan mengganti motor di tengah kondisi lintasan yang basah akibat hujan.

Tak hanya Marc Marquez, para pesaingnya di barisan terdepan pun ikut mengganti motor.

Alhasil, Brad Binder (Red Bull KTM) yang memutuskan tidak mengganti motor berhasil mencuri posisi pertama.

Brad Binder kemudian mampu mempertahankan posisi terdepan hingga mencapai garis finis.

Pebalap asal Afrika Selatan itu pun dipastikan menjadi pemenang balapan MotoGP Austria 2021.

Dia finis di depan Francesco Bagnaia dan Jorge Martin yang secara berurutan menempati peringkat kedua serta ketiga.

Baca juga: Hasil MotoGP Austria: Brad Binder Menang Dramatis, Marquez Jatuh, Rossi 10 Besar!

Sementara itu, Marc Marquez harus puas finis di peringkat ke-15. Hasil ini tak lepas dari insiden yang menimpa dirinya setelah mengganti motor.

Tak lama setelah keluar dari pit, Marc Marquez terjatuh dan kehilangan banyak waktu.

Dia mampu melanjutkan balapan yang tersisa satu lap, tetapi tidak memiliki cukup kesempatan untuk meraih hasil lebih baik daripada finis di peringkat ke-15.

Seusai balapan 28 lap tersebut, Marc Marquez pun berbicara terkait beberapa hal, termasuk kondisi lengan kanannya yang baru pulih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com