Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP 2021 - Dapat Lampu Hijau dari Dokter, Kapan Marc Marquez Bisa Balapan Lagi?

Kompas.com - 13/03/2021, 19:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manajer Repsol Honda, Alberto Puig, optimistis Marc Marquez akan tampil kompetitif di MotoGP 2021 seusai mendapatkan lampu hijau dari dokter untuk kembali menunggangi motor.

Marc Marquez saat ini masih menjalani pemulihan cedera patah tulang humerus di lengan kanannya.

Cedera tersebut dialami Marquez seusai mengalami kecelakaan pada seri pembuka MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol, Juli 2020.

Setelah menjalani operasi pertama, Marquez memutuskan langsung tampil lagi di seri kedua MotoGP 2020, yakni GP Andalusia yang digelar di sirkuit sama.

Baca juga: Perkembangan Marc Marquez Jelang MotoGP 2021, Sinyal Comeback Menguat

Keputusan itu berdampak fatal terhadap cedera Marc Marquez.

Alhasil, ia harus menjalani dua operasi lagi pada Agustus dan Desember tahun lalu hingga melewatkan satu musim penuh MotoGP 2020.

Namun, pada Jumat (12/3/2021) waktu setempat, Repsol Honda mengungkapkan bahwa kondisi tulang lengan kanan sang pebalap menunjukkan perkembangan yang memuaskan.

"Marc Marquez bisa kembali mengendarai sepeda motor. Pemeriksaan medis terbaru telah mengonfirmasi perkembangan besar pada tulang humerus lengan kanannya," demikian pernyataan Honda, seperti dilansir dari Tuttomotoriweb.

"Jelas, dia tidak akan segera kembali dengan motor MotoGP, tetapi bakal memulai latihan dengan motor yang lebih kecil untuk membiasakan dan mempersiapkan diri sebelum kembali menunggangi motor RC213V."

"Hal terpenting adalah dia sudah mendapatkan lampu hijau dari para dokter dan kembalinya dia ke Kejuaraan Dunia MotoGP semakin dekat, meski belum ada tanggal pasti."

Alberti Puig berterus terang bahwa ia tidak bisa memberikan kepastian kapan Marc Marquez akan turun ke lintasan.

Namun, Puig memiliki keyakinan bahwa Marc Marquez akan tampil kompetitif lagi meski mengalami cedera yang membuatnya absen lama.

"Kami akhirnya melihat cahaya di ujung terowongan. Pada musim dingin, ia melakukan pekerjaan yang sulit dan sekarang kemungkinannya untuk kembali sedang dipertimbangkan," kata Puig.

Baca juga: Pecahkan Rekor Trek di Tes MotoGP, Jack Miller Bicara Peluang Juara

"Kami tidak bisa mengatakan bahwa pada balapan pertamanya nanti ia akan berada dalam kondisi 100 persen."

"Namun, saya yakin dia akan kembali menunjukkan potensi aslinya setelah itu."

"Keputusan (kapan Marc Marquez kembali) akan dibuat berdasarkan perkembangan kondisinya dalam beberapa pekan mendatang," tutur Alberto Puig.

Adapun seri pembuka MotoGP 2021 akan berlangsung di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, pada 28 Maret.

Marc Marquez sudah melewatkan dua tes pramusim, dengan uji coba terakhir berlangsung pada Jumat (12/3/2021) malam WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com