Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanpa Valentino Rossi, Maverick Vinales Sebut Kini Yamaha Bisa Jadi Satu Kesatuan di MotoGP

Kompas.com - 16/02/2021, 22:20 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Maverick Vinales menyebut bahwa Yamaha memiliki kesempatan untuk melakukan perubahan seusai Valentino Rossi resmi hijrah ke tim satelit.

Duet Valentino Rossi dan Valerick Vinales di tim pabrikan Yamaha berakhir pada pengujung musim 2020.

Pada MotoGP 2021, Valentino Rossi bakal bertarung bersama tim Petronas Yamaha SRT.

Sementara itu, Maverick Vinales bakal bertandem dengan Fabio Quartararo yang menjadi pengganti Valentino Rossi di Yamaha.

Menjelang bergulirnya MotoGP 2021, Maverick Vinales pun telah menemukan semangat barunya.

Apalagi, pebalap asal Spanyol itu baru saja melangsungkan pernikahan pada liburan musim dingin kemarin.

Baca juga: Morbidelli Prediksi Pebalap Suzuki Kandidat Terkuat Juara MotoGP 2021

Pernikahan tersebut juga berperan dalam membantu Vinales mendapatkan kembali mood positifnya untuk menyambut MotoGP 2021.

Pasca-penurunan kinerja tahun lalu, Maverick Vinales memang kerap mengeluh ke Yamaha.

Pembicaraan dengan direktur teknik, Massimo Meregalli, dan direktur balapan, Lin Jarvis, juga dikatakannya telah membantu mengembalikan suasana hati Vinales.

"Mereka yang bertanggung jawab dalam tim, tahu apa yang bisa saya lakukan," kata Vinales dilansir BolaSport.com dari Speedweek, Selasa (16/2/2021).

"Sharing membantu saya. Anda bisa mengeluh tentang saya karena saya juga mengeluh tentang Anda." 

"Itu tidak masalah. Penting bagi kami untetap tenang dan mendapatkan stabilitas dalam layanan kami," ujar Vinales lagi.

Semangat Vinales juga terpacu mengingat Valentino Rossi sudah tidak akan lagi membela tim Monster Energy Yamaha.

Bagi pria berusia 26 tahun itu, kini, tim balap Monster Energy Yamaha harus tumbuh bersama lagi menjadi satu kesatuan.

"Dalam tiga tahun terakhir, semua orang bekerja untuk dirinya sendiri. Kami bukan satu kesatuan," kata Vinales.

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com