Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengakuan Jorge Lorenzo: Sangat Sulit Mengalahkan Marc Marquez

Kompas.com - 28/12/2020, 12:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Mantan pebalap MotoGP, Jorge Lorenzo, mengakui Marc Marquez adalah rival yang sulit dikalahkan. 

Marc Marquez langsung tampil oke bersama Repsol Honda sejak naik ke kelas MotoGP pada 2013.

Pebalap yang dijuluki The Baby Alien itu sudah meraih enam gelar juara dunia MotoGP dalam rentang waktu delapan musim.

Tiga di antaranya bahkan didapatkan Marc Marquez secara berturut-turut pada musim 2017, 2018, dan 2019.

Baca juga: Rossi dan Marc Marquez Buat 2 Pebalap Ini Punya Hak Istimewa

Sayangnya, dominasi Marc Marquez harus terhenti pada 2020 setelah mengalami cedera patah tulang lengan kanan.

Meski demikian, absensi Marquez sepanjang musim 2020 tak membuat rival-rivalnya melupakan kehebatan pebalap asal Spanyol itu.

Beberapa pihak bahkan percaya bahwa Marc Marquez masih bisa melanjutkan dominasinya saat kembali ke lintasan balap.

Kiprah apik pebalap berusia 27 tahun tersebut selama berkompetisi di kelas MotoGP turut menuai komentar dari salah satu mantan pesaingnya, Jorge Lorenzo.

Di sela-sela kesibukan merayakan Natal, Jorge Lorenzo tidak segan mengungkapkan bahwa Marc Marquez menjadi rival tersulit dan terbaiknya selama berada di kelas MotoGP.

"Bagi saya, Marc Marquez menjadi salah satu rival tersulit untuk dikalahkan, dia adalah yang terbaik di kelas MotoGP," kata Jorge Lorenzo, dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.

Ketika masih membela Yamaha, Jorge Lorenzo merupakan pebalap pertama yang sukses menghentikan dominasi Marc Marquez pada 2015.

Pada musim tersebut, Jorge Lorenzo berhasil menjadi juara dunia MotoGP untuk ketiga kalinya setelah memenangi persaingan dengan rekan setimnya, Valentino Rossi.

Baca juga: Dovizioso Tak Tertarik Jadi Pengganti Marquez di Tim Repsol Honda

Setelah lepas dari Yamaha, Jorge Lorenzo tak kuasa mengejar kecepatan Marc Marquez, termasuk saat menjadi rekan setimnya di Repsol Honda pada 2019.

Kesulitan beradaptasi, rentetan hasil minor, hingga kecelakaan parah membuat pria asal Spanyol itu akhirnya memutuskan untuk pensiun dari MotoGP.

Marc Marquez sejauh ini belum dipastikan bisa tampil pada seri pembuka MotoGP 2021.

Marquez masih menjalani pemulihan usai melakukan operasi ketiga pada awal Desember lalu. (Agung Kurniawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com