Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/10/2020, 13:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pebalap veteran peraih 9 gelar juara dunia, Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha), mempertanyakan keberadaan Jorge Lorenzo sebagai test rider.

Rossi menganggap Lorenzo seakan tak serius dengan jabatannya sebagai test rider atau pebalap penguji Yamaha.

Sebab, dalam sesi tes MotoGP di Sirkuit Portimao, hasil Lorenzo tak begitu memuaskan.

Mantan rider Ducati dan Honda itu paling lambat dibanding dengan pebalap penguji dari Suzuki, Sylvain Guintoli, Michele Pirro (Ducati), dan Dani Pedrosa (KTM).

Baca juga: Casey Stoner: Valentino Rossi Kini Menyedihkan

Padahal pada sesi tes di Sepang, Malaysia, catatan waktu Lorenzo tak begitu buruk dibanding di Sirkuit Portimao, Portugal.

"Jorge Lorenzo tidak buruk di Malaysia, dia melakukan tugasnya dengan baik dan kuat dengan motor M1," kata Rossi dikutip Speedweek.

"Soal catatan waktu, dia juga sangat dekat dengan pebalap reguler. Dia potensial dan peluang luar biasa bagi Yamaha," ujar pria berjuluk The Doctor itu.

Akan tetapi, lanjut dia, sejak saat itu peran Lorenzo dipertanyakan.

Baca juga: Degradasi Mentalitas Valentino Rossi yang Bikin Casey Stoner Prihatin

"Jorge tidak mengendarai motor sejak Februari," kata The Doctor.

"Jika Anda tidak mengendarai motor selama delapan bulan, tidak mungkin bisa memacu motor MotoGP secara maksimal," ungkapnya.

"Jika Jorge masih mau bekerja sebagai pebalap penguji, dia harus lebih sering mengendarai motor dan berlatih dengan motor lain," tegas Valentino Rossi.

Sejauh ini, kontrak Lorenzo sebagai test rider belum diperpanjang dan akan selesai pada akhir 2020.

Baca juga: Valentino Rossi Sebut Yamaha dalam Bahaya

Masih dipertanyakan apakah Yamaha akan memperpanjang kontraknya. Selain karena dampak pandemi Covid-19, tentunya juga karena melihat performanya.

Sementara melihat aktivitas di media sosial, Lorenzo terlihat sangat menikmati kehidupan mewahnya setelah pensiun.

Kontras sekali perbedaannya dengan test rider pabrikan lain yang tetap latihan di atas motor, baik di sirkuit atau di tanah.

Adapun Rossi masih absen dalam seri MotoGP Teruel di Sirkuit Aragon, Minggu (25/10/2020) nanti.

Baca juga: Adik Valentino Rossi 90 Persen ke MotoGP Musim Depan

The Doctor absen dalam seri MotoGP Teruel lantaran masih dalam karantina akibat dinyatakan positif Covid-19.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com